Review Pelanggan untuk The Yumz
Perpaduan Asia dan Western...
oleh Lydia Adisuwignjo, 18 Februari 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Ya sudah lama tidak ke Artha Gading, banyak hal baru disana termasuk kuliner di The Yumz. The Yumz ini termasuk salah satu dibawah naungan Imperial Group, tetapi The Yumz mempunyai konsep baru masakan Asia - Barat dengan berbagai macam makanan pilihan tetapi tetap ada dimsum meskipun macamnya tidak terlalu banyak dan rata2 untuk harga pada makanan juga lebih murah.Mengenai tempat, disini tempatnya luas dan bagus ya, tapi mengenai pelayanan lama karena saya lihat pada waktu itu pelayannya hanya sedikit, seperti bagian kasir juga mengantar makanan jadi kerjanya lama, buat minuman juga ngantar makanan dst
Saya pesan :
💦Bola Kentang Isi Keju 23,900k
Untuk rasa enak seperti bitterbalen tapi ini tidak memakai daging, hanya kentang dan keju. Gurih dan terasa kejunya
💦Bak Pao Yumz 16,900k
Di dalam satu tempat ada 3 macam pao yang lucu2 seperti Turtle yang isi didalamnya coklat, pada waktu dibuka coklatnya meleleh. Lalu Snowman isinya ayam charsiu, ini juga enak, yang ketiga Hello Kitty yang isinya jagung manis
Untuk ketiga pao rasanya oke
💦Es Kacang Merah 20,900k
Rasanya segar dan enak, kacang merahnya empuk banget, manisnya juga pas.. tapi sayang nggak sesuai di buku menu yang fotonya begitu memukau, kacang merahnya begitu banyak tapi yang keluar penampilannya biasa saja..
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Es Kacang Merah, Bak Pao Yumz, Bola Kentang Isi Keju
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(China)
Reviewer: