Review Pelanggan untuk Titik Temu Coffee

From bali to jakarta

oleh Ladyonaf @placetogoandeat, 10 Januari 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)

3.4
Foto Makanan di Titik Temu Coffee
Foto Makanan di Titik Temu Coffee

Titik temu ini awalnya ada di Bali, belum lama ini membuka cabangnya di jakarta. Titik temu ini ownernya penyanyi cantik Raisa, kalau di Bali beberapa kali dia pernah nyanyi di cafenya itu. Yang di jakarta lokasinya di area senopati, di area perumahannya. Tempatnya jadi satu dengan toko baju Duma. Ternyata titik temu ini tidak terlalu besar spacenya, ada area indoor dan outdoor. Konsep tempatnya bagus sih, ada halaman yang cukup luas di outdoor dengan bangku yang panjang, tempat para pengunjung pada foto. Sayangnya karena rame banget pengunjung jadi tempat duduknya terbatas banget. 

Menurut aku tempatnya kurang nyaman, yang indoor mejanya memanjang gitu jadi 1 meja panjang duduknya sharing dengan beberapa orang. Yang outdoor hanya meja dan kursi kecil dan tidak banyak juga seating areanya. Apalagi kmrn pas aku datang tidak lama kemudian hujan, langsung bubar semua deh tu yang duduk di outdoor. 

Aku dan teman coba beberapa minuman, ada hot chocolate,  ice dan hot cappucino. Hot chocolatenya enak, chocolatenya rich dan bold. Kalau untuk cappucino, coffeenya bold banget dengan after taste fruity. 
Well saran sih kalau kesini jangan pas lagi rame banget ya karena pasti duduknya jadi ga nyaman. Next time pengen coba menu lainnya sih kalau kesini

Foto lainnya:

Foto Eksterior di Titik Temu Coffee
Foto Eksterior di Titik Temu Coffee
Foto Interior di Titik Temu Coffee
Foto Interior di Titik Temu Coffee
Foto Makanan di Titik Temu Coffee

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Titik Temu Coffee

(Kafe)

Jl. Jenggala II No. 2 - 3, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.8
Suasana:4.0
Harga:3.4
Pelayanan:3.9
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Ladyonaf @placetogoandeat

Alfa 2023

4313 Review

2299 Makasih