Review Pelanggan untuk To The Bone

New Opening Cafe at Grogol

oleh Alvin Johanes , 09 April 2021 (hampir 4 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.2
Foto Makanan di To The Bone
Foto Makanan di To The Bone

CONGRATULATIONS FOR OPENING TO THE BONE CAFE.
..
Lokasi kafe disini ada di Jl. Rawa Bahagia I No. 12 Grogol. Akses parkir disini cukup lebar, kalau penuh lumayan ribet,  dan tempat nya cocok untuk nongkrong-nongkrong cantik. Sayang nya space tempat ini kecil.
..
Disini aku coba satu makanan dan satu minuman:
..
1. Short Ribs Sandwich (Rp 80.000)
Roti yang mereka gunakan adalah roti panini. Ada 5 jenis roti disini yaitu panini original, panini black sesame seed, panini multiseed, panini pamersan, dan focaccia. Untuk isian roti ada dua yaitu short ribs (Rp 80k) dan chicken (Rp 55k).
..
Roti panini yang saya dapat adalah original. Dia roti nya di panggang dlu untuk mendapatkan tekstur crunchy dan berasa di hidangan tersebut. Short ribs disini enak dan empuk. Tulang ribs disini mudah dilepas supaya pada saat dimakan lebih mudah. Saus disini enak, manis, gurih dari bbq sauce, dan lettuce disini menambahkan kesegaran di hidangan tersebut.
..
2. Brown Sugar Latte (Rp 18.000)
Brown Sugar Latte disini menggunakan kopi robusta (70%) dan kopi arabica (30%). Kalau saya pribadi cocok dengan komposisi robusta dan arabica. Dia masih ada taste pahit yang pas dan brown sugar disini seperti nya agak sedikit kurang keluar manis dari karateristik brown sugar tersebut.
..
Buat harga sama rasa sesuai budget. Pelayanan disini sangat memuaskan dan tempat juga bersih. Selamat makan.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.
..
📍To The Bone - Jl. Rawa Bahagia I No. 12, Grogol, Jakarta Barat.

Foto lainnya:

Foto Makanan di To The Bone
Foto Makanan di To The Bone
Foto Makanan di To The Bone
Foto Interior di To The Bone
Foto Interior di To The Bone
Foto Interior di To The Bone
Foto Interior di To The Bone

Menu yang dipesan: Short Ribs Sandwich, Brown Sugar Latte

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

To The Bone

(Barat)

Jl. Rawa Bahagia I No. 12, Grogol, Jakarta Barat


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.1
Suasana:3.9
Harga:4.1
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Alvin Johanes

Alfa 2022

1031 Review

1600 Makasih