Review Pelanggan untuk Totlah

Menu rice bowl on budget pake wagyu, rasanya...

oleh Margaretha Helena #Marufnbstory, 11 Agustus 2020 (hampir 4 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.8
Foto Makanan di Totlah
Foto Makanan di Totlah

IG: @helloimmaru (#marufnbstory)

Untuk makan siangku hari ini ak tertarik buat nyobain totlah karena banyak yang rekomendasiin menu wagyu bakar mereka yang katanya enak dan brandingannya unik banget. Jadinya langsung aku pesan deh menu Nasi wagyu bakar sambal totlah.

Untuk menu ini dtg dengan packaging yg modelnya pakai karton, cukup unik biasanya kalo rice bowl sukanya pakai bowl cup gt standartnya. Pas dibuka terdiri dari nasi, wagyu bakar, potongan mentimun, sambal totlah dan kremesan.

Dagingnya lumayan empuk dan dibumbui dengan baik jadi cukup meresap. Nasinya juga kaya direndem ke kaldu jadi gurih, agak kaya bubur teksturnya dan enak rasanya, sama pas diaduk ke kremesan nambah sensasi kriuk, gurih dan empuk dari menu totlah ini. Untuk sambalnya sendiri tipikal sambal bawang yang sayangnya ga terasa pedes tapi ke manis, jadinya kalau bisa lebih pedes mungkin lebi komplit lg sih ni pastinya untuk rasa dari menu ini. Harganya normal sih dibanrol dengan harga 37k karena pakai daging wagyu, porsinya pas buatku dan rasa keseluruhan oke, worth to try. Cheers!

Menu yang dipesan: Nasi wagyu bakar sambal totlah

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Totlah

(Indonesia)

Jl. Surya Wijaya Blok AA2 No. 32 (Sebelah Koultoura), Green Ville, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.8
Suasana:3.0
Harga:3.3
Pelayanan:3.8
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Margaretha Helena #Marufnbstory

Alfa 2021

548 Review

299 Makasih