Review Pelanggan untuk Trelatte Coffee & Soul

Kafe Kekinian

oleh Ika Nurhayati, 09 September 2017 (7 tahun yang lalu)

4.0
Foto Interior di Trelatte Coffee & Soul
Foto Interior di Trelatte Coffee & Soul

Trelatte kafe yang kekinian dengan tembok bata, mural, dan papan quote. Beberapa sudutnya nyaman dan cute dengan sofa dan pelapisnya yang berwarna-warni. Kafe ini lumayan luas, termasuk ada satu ruang khusus yang kayaknya bisa dipakai untuk acara tertentu.

Karena sudah makan berat pas ingin mencoba kopi di sini, saya cukup pesan iced latte dan otak-otak lumpia, teman saya pesan iced lychee tea. Kata teman, iced lychee tea kurang blend antara teh dan sirup lecinya. Iced latte dengan double shot cukup oke, ada aftertaste-nya walau kalau soal pekat, buat saya kurang sedikit saja. Nah otak-otak dengan kulit lumpianya enak, bumbu kacangnya juga. Naksir carrot cake sih tapi sudah kekenyangan.

Pelayanan oke banget, pertanyaan soal menu dijawab dengan ramah. Yang salut adalah saat membereskan sebuah meja yang baru ditinggal pengunjung, entah staf atau pemilik Trelatte ini juga kembali menggembungkan bantal sofa, demi kenyamanan pengunjung berikut yang duduk di situ.

Foto lainnya:

Foto Interior di Trelatte Coffee & Soul
Foto Interior di Trelatte Coffee & Soul
Foto Interior di Trelatte Coffee & Soul
Foto Makanan di Trelatte Coffee & Soul
Foto Makanan di Trelatte Coffee & Soul
Foto Interior di Trelatte Coffee & Soul
Foto Interior di Trelatte Coffee & Soul
Foto Makanan di Trelatte Coffee & Soul

Menu yang dipesan: Iced Latte, Iced Lychee Tea, otak-otak lumpia

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Trelatte Coffee & Soul

(Kafe)

Ruko Kencana Niaga, Blok D1 No. 3C, 3D, 3U
Jl. Taman Aries, Meruya, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.8
Suasana:3.9
Harga:3.5
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Ika Nurhayati

Alfa 2019

687 Review

446 Makasih