Review Pelanggan untuk Trotoar

One good-enough back up plan

oleh Aghni , 25 September 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.6
Foto Makanan di Trotoar
Foto Makanan di Trotoar

Jadi hari ini ceritanya ikutan #PergiKulinerGathering bersama reviewer2 yang lain. Destinasi awal kita mau ke Skut Kopi di Lamandau. Infonya doi udah buka jam 8 pagi, tapi jam setengah 10 kami sampai disana, mereka belum buka juga. Akhirnya kami cari alternatif dan jatuh lah pilihan ke Trotoar.
Trotoar ini letaknya di Lantai 2 Dharmawangsa Square. Interior tempatnya cukup bagus, harga kopinya murah, dan variasi dessertnya ada banyak. Gue pesan Kopi Vietnam (27K) dan alhamdulillah ngga ada sianidanya wkwk. Tapi rasanya kayak kopi kapal api sachet yang biasa diseduh di warkop gitu. Sedih. Padahal gue pernah nyobain kopi vietnam sachet yang dibawa kakak gue dari Vietnam langsung, rasanya ngga kayak gitu. Lalu dessertnya kami pesan Shepherd's Pie (45K), Double Chocolate Tart (35K), Apple Pie tapi ngga ada Vanilla Ice Creamnya (42.5K) dan Tuna Sandwich (35K). Shepherd's Pienya enak, rasa cheesenya mendominasi dan potato sama beefnya lumayan nyatu gitu. Double Choco Tartnya paling juara, tebel, padet, dan manisnya pas. Tapi untuk Apple Pie-nya, crust-nya kurang manis dan terlalu tebal. Dan Tuna Sandwich-nya juga mayonaise-nya terlalu asam dan tunanya ngga berasa gitu.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Trotoar
Foto Makanan di Trotoar
Foto Makanan di Trotoar
Foto Interior di Trotoar
Foto Interior di Trotoar
Foto Makanan di Trotoar
Foto Interior di Trotoar
Foto Interior di Trotoar

Menu yang dipesan: Tuna Sandwich, Kopi Vietnam, Sherperd Pie, Double Chocolate Tart, Apple Pie

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Trotoar

(Kafe)

Darmawangsa Square, Lantai 2
Jl. Darmawangsa VI No. 38, Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.0
Suasana:3.8
Harga:3.0
Pelayanan:4.2
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil Aghni

Alfa 2017

340 Review

241 Makasih