Review Pelanggan untuk Twin House

Twin House Baru

oleh Saepul Hidayat, 23 Januari 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.2
Foto Makanan di Twin House
Foto Makanan di Twin House

Nyobain makan siang di Twin House Blok M yang ada di Kala Di Kalijaga di Jl. Sunan Kalijaga No. 3. Tepat ada di belakang M Bloc Space. Twin House ini punya tempat yang luas, dengan area outdoor yang nyaman banget apalagi di sore hari. Mungkin lebih ke resto ya Twin House ini karena cara kita pesan langsung di meja bukan di coffee bar seperti coffeeshop. Design tempatnya yang minimalis membuat tempat ini terkesan rapi dengan warna kuning di beberapa sudut sesuai warna logonya.

Menunya banyak banget. Sampe bingung mau pilih makan dan minum apa. Pilihan makan saya adalah pasta Black Garlic Linguine yang harganya Rp. 75.000. Menu ini isinya handrolles linguine, pasti homemade yang bentuknya tebal seperti kwetiau tapi lebih padat dengan black garlic, parmesan, braised beef ribs dan potato crumble. Rasanya gurih dan creamy banget. Porsinya yang banyak pasti bikin kenyang banget.

Untuk minumnya, saya cobain Iced Honey Lemon Latte. Menu ini coffee dengan madu dan susu. Rasa yang dominan itu adalah rasa madunya tapi ga terlalu manis. Menurut saya rasa kopinya benar-benar hilang. Kalah sama rasa madunya. Mungkin boleh dicoba buat orang yang ga terlalu suka coffee.

Untuk dessertnya saya pilih Lotus Biscoff Waffle untuk sharing dengan teman. Dessert ini adalah waffle dengan lotus ganache, coco lotus mousse, lotus crums dan vanilla ice cream. Rasanya cukup bisa mencuci mulut setelah makan pasta yang creamy. Untungnya waffle ini ga terlalu manis. Dan vanilla ice creamnya bikin lebih segar.

Pelayanannya bisa dibilang bagus. Cepat tanggap terhadap keinginan pelanggan dan begitu kita datang kita disambung dengan ramah dan senyum. Fasilitas juga lengkap dan dengan menerapkan protokol kesehatan tentunya.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Twin House
Foto Interior di Twin House
Foto Interior di Twin House
Foto Eksterior di Twin House
Foto Interior di Twin House

Menu yang dipesan: Black Garlic Linguine, Iced Honey Lemon Latte, Lotus Biscoff Waffle

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Twin House

(Kafe)

Kala di Kalijaga
Jl. Sunan Kalijaga No. 3, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.1
Suasana:4.4
Harga:3.7
Pelayanan:4.4
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Saepul Hidayat

Alfa 2021

349 Review

333 Makasih