Review Pelanggan untuk Warung Pasta

nongkrong bareng, harga murah, menu variatif, rasanya serius...

oleh yudistira ishak abrar, 29 Juli 2019 (4 tahun yang lalu)

4 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Warung Pasta
Foto Makanan di Warung Pasta
*Review di lokasi lama.

Warung Pasta merupakan tempat nongkrong khusus penyaji pasta yang modern dan anak muda banget sih. Tempatnya sangat kasual, jadi cocok buat dijadiin sebagai tempat hang out bareng temen-temen. Engga cuma bisa makan disini, kamu juga bisa asyik ngobrol sambil menikmati suasana yang cukup nyaman.
Meat Addict (Rp.44.000,-) seloyang pizza khas ala Warpas yang sangat tipis jadi teksturnya kriuk-kriuk pas digigit terutama bagian pinggirannya. Toppingnya berupa potongan sosis sapi dengan olesan saus dan taburan keju mozarella. Biar makin maknyus saya menambahkan saus cabai dan saus tomat, agar sensasi rasanya jadi ada pedes asemnya. Ukurannya cukup besar dan terbagi kedalam 8 potong, jadi bisa bangey untuk sharing bareng temen-temen.
Chocolate Fondant (Rp.25.500,-) sepiring dessert cantik yang terdiri dari sebuah choco lava melt cake, one scoop vanilla ice crem dan whipped cream yang diberi tambahan potongan keripik chocolate, nut crumbs dan siraman saus cokelat sebagai garnish. Saya suka banget sama platingnya, cantik dan artistik. Choco lava nya meleleh banget dan bikin nagih. Tapi keripik cokelatnya agak pahit. But overall, saya tetep suka sama dessert ini...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Warung Pasta
Foto Makanan di Warung Pasta
Foto Makanan di Warung Pasta
Foto Makanan di Warung Pasta
Foto Makanan di Warung Pasta

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
4 pembaca berterima kasih.

Informasi

Warung Pasta

(Italia)

Jl. Kemang Raya No. 81, Kemang, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.9
Suasana:3.7
Harga:3.8
Pelayanan:3.5
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2867 Review

4596 Makasih