Review Pelanggan untuk Woven Coffee

Open Bar dan Manual Brew

oleh Sillyoldbear.id , 02 Maret 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.8
Foto Makanan di Woven Coffee
Foto Interior di Woven Coffee

Hallooo Coffee Lovers 😁 Tempat kopi yang sudah kita incar lama tapi baru kesampean untuk kita datengin, namanya Woven Coffee. Lokasinya ada di Jalan Raya Jatinegara hmmm pokoknya lurusan Rumah Sakit Premier Jatinegara. Tempatnya terbagi dua, smoking area dan non smoking area. Tapi tenang aja, ruangannya dipisah ko. Jadi aman buat kalian yang ga merokok 😉

Pas kita lagi kesini dan kebetulan lagi ada salah satu dari owner-nya. Sharing banyak hal dengan owner-nya tentang kopi dan jatuhlah pada pertanyaan, kenapa namanya Woven Coffee? Jadi ternyata salah satu dari owner-nya itu terjun di dunia tekstil, jadi jatuhnya pada pilihan nama Woven yaitu Tenun atau Anyaman 😀 Salah satu keunikan dari cafe ini adalah karna mereka Open Bar di hari Sabtu dan Minggu. Jadi kita bisa coba untuk bikin kopi sendiri dan di bimbing dengan barista mereka. Btw, mereka pakai manual brew lhooo 🤩

Lanjut kita bahas tentang menunya. Berhubung baru makan siang, jadi kita hanya pesan kopinya saja. Kita pesan Hot Cappuccino (30k) dan Es Kopiena (20k) + Ice Cube (1k). Untuk penyajiannya ga terlalu lama ko meskipun mereka pakai manual brew. Beginilah penilaian menurut kita berdua yuuuhhuuu 💃🏻💃🏻

1. Hot Cappuccino (30k)

Aroma kopinya sangat pekat daan rasanya pun enak hmmm 😋 Kopinya sesuai banget dengan selera kita, akan lebih nikmat kalau menikmatinya tanpa gula. Ini recommended 😍

2. Es Kopiena (20k)

Jujur aja, awalnya agak pesimis karna mereka kopi susunya di sajikan pada botol plastik yang sudah di kulkas. Tapi ternyata, kopinya ga kalah enak dengan cappuccino-nya hmmm 😋 Manisnya pas, kopinya berasa ko meskipun sedikiiittt terasa creamy. Recommended 😍

Secara keseluruhan, kita suka banget untuk santai dan ngopi disini. Tempatnya asik, kopinya enak dan barista maupun owner-ya ramah banget ☺ Pengen balik lagi kesini untuk bikin kopi sendiri haha karna waktu itu lagi cape banget badan, jadi pas di tawarin kita tunda dulu 😁

Sekian review dari kita berdua dan semoga bisa merekomendasikan kalian semua foodie. Terimakasih foodies kece dan salam perut buncit 🤗😎😍

Foto lainnya:

Foto Interior di Woven Coffee
Foto Eksterior di Woven Coffee
Foto Makanan di Woven Coffee
Foto Makanan di Woven Coffee

Menu yang dipesan: Hot Cappuccino, Es Kopiena

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Woven Coffee

(Kafe)

Jl. Raya Jatinegara Timur No. 107, Jatinegara, Jakarta Timur


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.7
Suasana:3.0
Harga:4.0
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.3

Reviewer:

Foto Profil Sillyoldbear.id

Alfa 2021

618 Review

344 Makasih