Review Pelanggan untuk Yuki

hidden gem?

oleh Genina @geeatdiary, 10 April 2024 (9 bulan yang lalu)

4.8
Foto Makanan di Yuki

tsukune tsukimi

Foto Makanan di Yuki

salmon mentai cheese

Pertama kali kesini pas jalan2 di sekitar blok M. Awalnya random aja cek di google, resto japanese mana yg sudah buka sekitar jam 12 . Ohya aku kesini pas hari Lebaran , dimana hampir semua resto tutup atau buka siang. Nah jam 12.30 aku cek yuki resto ini sudah buka. Jadi kita masuk aja, tepat jam buka kami jadi pengunjung pertama. Kita diarahkan naik tangga ke lantai atas area makan nya luas. Ada bangku resto, depan teppanyaki , ada juga bangku duduk lesehan, ada jg private room yg bisa di booking. Ada karaoke jg kalau ga salah. Kita ber 6 duduk di kursi biasa. Kita pesan beberapa menu: salmon mentai cheese, chicken katsu, gyoza, dan beberapa menu lain (lupa namanya). Semua makannnya enak dan authentic japan, porsinya oke banget, bumbunya jg pas. Anak aku suka, bocil approved. Pelayanan oke, walaupun agak panik awalnya grgr kita datang pas jam buka heheh, tp dilayani dg sangat baik.
total kita habis 800an untuk ber6, oke sih, makananya pun jg enak2. Fix sih bakal kesini lagi cobain makan lain.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Yuki
Foto Makanan di Yuki
Foto Makanan di Yuki
Foto Interior di Yuki
Foto Makanan di Yuki
Foto Makanan di Yuki
Foto Makanan di Yuki
Foto Interior di Yuki

Menu yang dipesan: Salmon Mentai Cheese, Ocha, Gyoza, Chicken Curry Rice, chicken oyako don, gyu oyako don, Salmon Mentai Sushi, torikawa, tsukune tsukimi, Salmon mentai roll

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!

Informasi

Yuki

(Jepang)

Little Tokyo Melawai
Jl. Melawai VI No. 8, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.3
Suasana:4.1
Harga:3.8
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Genina @geeatdiary

Alfa 2023

1389 Review

390 Makasih