Review Pelanggan untuk Lumer+

Tempat Oke, Rasa So So, Tapi Masih Worth It Dengan Harganya

oleh @yussaqali , 18 Juli 2019 (hampir 5 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.6
Foto Makanan di Lumer+

Kali pertama tau tempat ini, aku kira bakal lebih mahal harganya daripada lumer lainnya. Eh ternyat sama aja bahkan menunya juga sama. Cuma yang membedakan adalag konsep tempatnya.

Tempatnya mengusung summer style gitu, dengan warna dominan pink dan pastel, terdiri dari dua tempat (outdoor dan indoor), di outdoor ada flamingo, dan nomor mejanya unik dari kaktus asli coy haha.

Untuk rasa makanannya so so ya, jangan berharap lebih karena emang murah. Aku pesen chicken snitz pake nasi, nasinya astagaaa keras haha, tapi ayamnya besar ya rasanya hambar. Yah yaudahlah emang ga expect lebih kok. Dan menurutku worth it dengan harga, tempat, dan menu yang disajikan.

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Lumer+

(Kafe)

Jl. Dharmahusada Utara No. 34, Gubeng, Surabaya


Rata-rata: 3.5
Rasa:2.9
Suasana:3.8
Harga:4.0
Pelayanan:3.3
Kebersihan:3.4

Reviewer:

Foto Profil @yussaqali

258 Review

295 Makasih