Review Pelanggan untuk Marugame Udon
Kalau weekend suka rame gitu, jadi harus sabar antri
oleh Monique @mooniquelie @foodinsnap, 22 Januari 2017 (sekitar 8 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Sukiyaki Beef Rice
📍 Tempatnya luas, jadi enak banget makannya ga sempit sempitan / ga kerasa sumpek. Tempatnya bersih, dan tertata gitu.
Sukiyaki Beef Rice
👀 Dalam 1 mangkuk ada nasi, daging slice bumbu sukiyaki, garnish daun bawang. Porsi pas 1 orang, takatan nasi standart, daging sapinya ga terlalu pelit (saya suka minta tambahan kuah dagingnya).
👅 Rasanya pas & seimbang, terasa manis tapi juga ada rasa asin dan gurihnya yang cukup kuat. Kalau saya suka menggunakan cabai bubuk atau cabai potong.
👄 Tekstur dagingnya agak lembut dan mudah dikunyah. Kematangan nasinya pas, jadi ga terlalu lembek.
💸 IDR 50.000,00 before tax (4/5) Dengan rasa dan porsi sebanyak itu untuk saya cukup worth it dan memuaskan.
Menu yang dipesan: Sukiyaki Beef Rice
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: