Review Pelanggan untuk Mashu

All You Can Eat yakiniku & shabu-shabu

oleh Anggriani Nugraha, 11 Agustus 2019 (4 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.4
Foto Makanan di Mashu
Foto Makanan di Mashu

Akhirnya bisa nyobain AYCE baru di jl. Musi. Tempatnya menurutku bagus, comfy. Pilihan makanannya banyak it's up to you mau di grill atau di masukin ke kuah. Semuanya enak, aku paling suka sliced beef yang ada chili flakenya, rasanya enak banget gurih2 lembut banget soalnya ada lemaknya hhehe, dan ada udang juga yang fresh. Kalau udangnya aku lagi suka di grill, sebelum di grill aku celupin dulu ke kecap asin gitu, jadi rasanya manis gurih gitu udangnya. Kuahnya aku nyobain yang tomyum, rasanya kenceng banget pedas dan asamnya and i love it, bisa kamu masukin bakso2 sesuka hatimu, atau sayur2an segarnya. Worth it

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Mashu

(Jepang)

Jl. Musi No. 35, Wonokromo, Surabaya


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.3
Suasana:4.1
Harga:4.1
Pelayanan:3.5
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Anggriani Nugraha

74 Review

46 Makasih