Review Pelanggan untuk Ayam Berseri
Salah Satu Jagoan Ayam Geprek!
oleh Velvel , 11 Maret 2018 (6 tahun yang lalu)
Geprek Bapak'E
Muterin Ruko Gadget Paramount buat nyari konsumsi makan siang untuk panitia launching event proyek gue yang berlokasi di Gading Serpong pada hari Minggu siang, dan ternyata di tengah jalanan dan ruko yang cukup sepi, kami memutuskan Ayam Berseri sebagai konsumsi.
Pas nyampe sini, belum terlalu rame. Kami disambut dengan ramah dan semangat oleh si ibu Ayam Berseri. Nama menu di sini juga unik menggunakan panggilan khas Jawa, seperti Mbok'E, Bapak'E, Bocah'E, Bagindo. Awalnya sempet ragu apakah porsinya ini sedikit atau banyak ya
Si ibu pun berbaik hati dengan menawarkan ekstra nasi tanpa merubah harga.
Kami cobain Geprek Bapak'E (Rp 20,000). Satu cup nasi hangat yang porsinya dibanyakin disajikan dengan ayam geprek alias ayam goreng suwir tanpa tulang, tahu / tempe (pilih salah satu) yang digeprek bersama dengan sambal merah yang bisa kita pilih tingkat pedasnya. Karena ini untuk makan ramai-ramai, kami pesan level 1. Dan itupun rasa pedasnya udah berasa sedikit loh. Temen gue yang doyan pedes makan level 3 pun katanya pedes banget. Overall, Ayam Berseri ini masuk list gue sebagai ayam geprek yang recommended
Oya, saat pesanan kami sudah ready, si ibu pun meminta kami berpose bersama cup ayam geprek , lalu di upload di IG hehehe
Menu yang dipesan: Geprek bapak'e
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Indonesia)
Reviewer: