Review Pelanggan untuk Bakmi Tiong Sim

Bakmi, Dimsum, Kopitiam All in One

oleh Velvel , 25 Juni 2023 (1 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Bakmi Tiong Sim

Kwetiaw Tiong Sim biasa

Foto Makanan di Bakmi Tiong Sim

Lumpia Kulit Tahu Tim

Bakmi Tiongsim Gading Serpong ada bakmi legend dari Medan sejak tahun 1933. Tempatnya ga terlalu besar. Gue bisa bilang kalau tempat all in one yang menyediakan bakmi, dimsum, dan kopitiam ini termasuk nyaman buat ajak keluarga.

Mereka menyediakan varian menu dimsum kukus dan goreng, bakmi dengan pilihan topping, hidangan sampingan, beserta kopi dengan bermacam pilihan biji kopi dan metode manual brew.

Yuk intip apa yang kami coba!

Lumpia Kulit Tahu Tim 3 pcs (Rp 22.000,-)
Daging ayam dan udang yang dilapisi dengan kulit tahu. Nikmati dimsum ini selagi hangat untuk rasa yang maksimal.

Pangsit Udang Mayonnaise 3 pcs (Rp 22.000,-)
Pangsit udang crispy yang disajikan dengan mayonnaise.

Kwetiaw Tiong Sim biasa (Rp 39.000,-)
Hari itu dan sebelumnya gue suda kebanyakan makan mie 😅
Beruntungnya ternyata di sini ada kwetiaw. Menu kwetiaw yang gue pesan ini disajikan dengan ayam rebus, chasio babi, sayuran, bawang goreng, dan daun bawang. Rasanya enak dengan keasinan yang pas.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Bakmi Tiong Sim
Foto Interior di Bakmi Tiong Sim
Foto Interior di Bakmi Tiong Sim
Foto Interior di Bakmi Tiong Sim
Foto Menu di Bakmi Tiong Sim
Foto Eksterior di Bakmi Tiong Sim

Menu yang dipesan: Lumpia Kulit Tahu Tim, Pangsit Udang Mayonnaise, Kwetiaw Tiong Sim biasa

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Bakmi Tiong Sim

(China)

Ruko Boulevard Gading Serpong, Blok AA3 No. 30
Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.8
Suasana:3.7
Harga:3.4
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Velvel

Alfa 2023

950 Review

376 Makasih