Review Pelanggan untuk Bolan Thai Street Kitchen
authentic Thai resto...
oleh yudistira ishak abrar, 03 Maret 2018 (hampir 7 tahun yang lalu)
Bolan Thai Street Kitchen merupakan satu dari sekian resto penyaji menu ala negeri gajah putih. Kalo kebanyakan tempat lain memilih tema fusion, Bolan Thai Street Kitchen justru mengedepankan sajian yang otentik.
Berlokasi di daerah Serpong Utara, tepatnya di ruko Spectra jalan Jalur Sutera Boulevard, Bolan Thai Street Kitchen hadir dengan konsep tempat makan simple yang dipenuhi beberapa mural bertema Thailand. Sangat instagenic.
Selain suasana yang cukup nyaman, pelayanan disini pun ramah dan sangat membantu. Meski terbilang baru, namun Bolan Thai Street Kitchen sudah mampu memberikan kualitas pelayanan yang prima. Salah satu poin plus dari saya.
Tum Yum Seafood (Rp.59.000,-) satu wajan sup asam khas Thailand yang disajikan diatas tungku api, sehingga membuat menu ini selalu hangat saat dinikmati. Isinya terdiri dari udang, cumi, ikan, kerang hijau, jamur dan rempah-rempah. Rasa bumbunya kaya, tebal dan gurih. Worth it.
Pad Thai Beef (Rp.38.000,-) sepiring kwetiau goreng dengan potongan daging sapi. Sensasi rasa manis, gurih dan yummy nya dapet banget. Menu ini jadi lebih kece saat diaduk bersama tumbukan kacang, bubuk cabe dan perasan jeruk nipis.
Pak Kom Cheese (Rp.27.000,-) merupakan menu starter berupa spring roll berisi bayam dan keju. Disajikan bersama saus asam manis khas Thailand, menu ini so cheesy dan gurih banget. Yummy.
Khao Niew Mamuang (Rp.35.000,-) sajian dessert khas Thailand yang berupa potongan buah mangga, ketan dan santan. Rasanya gurih dan manis. Taburan wijen diatasnya, bikin gurihnya makin berasa.
Thai Ice Milk Tea (Rp.18.000,-) minuman teh susu yang wajib banget dipesen klo lagi mampir ke restoran ala Thai. Disini mereka punya tone rasa Thai Tea yang manis, jadi buat kamu yang ga terlalu suka manis, bisa request supaya ga manis banget...
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Tum Yum Seafood, Khao Niew Mamuang, Thai Ice Milk Tea, Pad thai beef, Pak Kom Cheese
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Thailand)
Reviewer: