Review Pelanggan untuk Coarse & Fine Coffee
Newly Coffee Shop at Alam Sutera
oleh perut.lapar, 14 Juni 2016 (8 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih
Coarse And Fine Coffee merupakan coffee shop paling terbaru dan juga lagi ngehits yang ada di serpong tepatnya di Alam Sutera. Coffee shop ini tempatnya lumayan jauh dari pintu masuk gerbang alam sutera karena coffee shop ini berada di belakang alam sutera dan cukup dekat dengan IKEA. Kalau kalian bingung dengan alamatnya kalian bisa cari dengan menggunakan aplikasi GPS. Nah disana baristanya lumayan jago karena latte art dari coffeenya bagus bagus loh! Disana kita memesan Flat White dan juga Lattenya. Untuk coffeenya menurut kita coffee nya kurang strong jadi cocok bagi kalian pencinta coffee yang tidak strong. Selain itu design interiornya sangat bagus karena kaca didinding dari coffee shop ini bisa dibuka sehingga dari indoor menjadi outdoor ketika sudah sore hari. Meja dari coffee shop ini juga menggunakan marmer putih dan bagus banget untuk foto top shot dan flatlay!
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Flat white, Latte
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: