Review Pelanggan untuk IKEA Alam Sutera
Hidangan ala khas Swedia yang enak banget di IKEA!
oleh Wisnu Narendratama, 25 September 2015 (9 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih
Blueberry Cake
IKEA adalah toko furniture dan pernak-pernik home improvement yang mulai membuka cabang di Indonesia pada kisaran bulan September 2014 di daerah Alam Sutra, Tangerang. Daya tarik IKEA sejatinya bukan hanya pada furniture saja karena IKEA juga menyediakan sebuah restaurant yang menyajikan masakan-masakan khas Swedia seperti Swedish Meatball yang terkenal di seluruh dunia. Tempatnya pun sangat luas, namun seringkali sangat ramai dikunjungi pada hari-hari libur ataupun weekend.
Restaurant IKEA ini terletak di Lantai 2, persis setelah kita memarkirkan mobil lalu menaiki dua escalator dan anda dapat melihat restaurant ini di sebelah kiri. Terbagi atas area Ordering dan area Dinning, semua pelayanan di IKEA adalah Self-Service dimana kita diharuskan membawa makanan kita sendiri dan membereskannya sendiri. Interior dari restaurant IKEA menggunakan berbagai macam furniture dari IKEA sendiri, sehingga kita dapat melihat table-table besar dan kursi yang comfy seperti yang dipasarkan di dalam showroom.
Dari segi makanan, saya berkesempatan untuk mencoba beberapa makanan khas dari Restaurant IKEA, diantaranya :
1) Swedish Meatball with Cream Sauce 10 pcs [Rp.40.000,00]
Menu yang satu ini sangat melegenda dan paling WAJIB DICOBA setiap kali kita berkunjung ke IKEA. Dilengkapi dengan mashed potato yang lembut dan sekarang sudah dilengkapi dengan Lingonberry Sauce.
2) Baked Chicken Leg with Dill Sauce [Rp.40.000,00]
Paha ayam ini memang menggunakan bumbu herbal yakni Dill Sauce, sehingga memiliki rasa dari daun Dill yang kental. Dari ayamnya sendiri lumayan besar karena terdiri atas paha atas dan bawah serta dilengkapi oleh mashed potato yang lembut dan sauteed mixed vegetables.
3) Swedish Poached Salmon with Chive Sauce [Rp.75.000,00]
Salmon rebus yang super lembut, disiram oleh Saus Kucai dan disajikan dengan mashed potato dan Sauteed mixed veggies. Sebenarnya rasa dari salmon ini kurang meresap jika dimakan tanpa saus kucai nya. Saya merekomendasikan untuk menambahkan Garam dan Lada sesuai selera, tapi overall rasanya lumayan enak dan mashed potatonya sangat lembut.
4) Fried Chicken Wings & Drumstick 4 pcs Mixed [Rp.32.000,00]
Ayam goreng kering bumbu kuning yang tersedia di etalase ordering station di IKEA. Tidak terlalu special, bahkan rasanya kurang terasa. Dagingnya pun sedikit terlalu garing sehingga sedikit keras untuk disantap. Ada sedikit penurunan rasa dibandingkan kunjungan saya ke IKEA 4 bulan silam.
5) Swedish Apple Cake [Rp.25.000,00]
Apple cake yang patut dicoba! Didalamnya terdapat potongan buah apel yang besar dan sangat lembut. Perpaduan antara manis dan asam yang sempurna.
6) Softdrink - Refillable [Rp.7.000,00]
Di kasir, kita akan diberikan mug kosong yang dapat diisi oleh berbagai macam soft drink yang dapat di refill sesuka hati kita. Ada juga Coffee Station dan Tea Station dimana kita bisa membuat teh dan kopi sesuai selera.
Restaurant IKEA memang paling cocok untuk dikunjungi bersama keluarga terutama selepas berbelanja di IKEA. Poin penting disini adalah customer diajarkan untuk self-service dan aware terhadap kebersihan lingkungan restaurant, namun pada kenyataannya seringkali ada customer yang masa bodoh dengan sistem ini. Mereka tidak membereskan sisa sisa makanan mereka bahkan dengan sesuka hati membuang sampah di lantai dan berserakan dimana-mana. Mungkin lebih baik diberikan sanksi oleh IKEA terhadap customer semacam ini, supaya kebersihannya bisa lebih baik di kemudian hari.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Swedish Meatball with Cream Sauce, Swedish poached salmon with chive sauce, Baked Chicken Leg with Dill Sauce, Swedish Apple Cake, Fried Chicken Wings & Drumstick, Soft Drink
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: