Review Pelanggan untuk Kandara Japanese Cuisine

Resto Jepang Enak di Gading Serpong

oleh Dinda ayu , 27 Agustus 2022 (2 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.6
Foto Makanan di Kandara Japanese Cuisine
Foto Makanan di Kandara Japanese Cuisine

Nyobain makan di resto ini karena dapet kupon pergi kuliner. Dari bagian depan resto ga keliatan kalo dalemnya besar, ternyata 3 lantai dipakai full jadi resto. Kita pesan :
1. Ebi tempura roll
Bagian dalamnya ebi tempura yang cukup padat dan besar isinya. Rasanya enak

2. Spicy salmon roll
Bagian luar dilapisi salmon yang di grill trus bagian dalamnya sepertinya salmon masih mentah. Spicy mayonnaisenya ga terlalu berasa pedes. Ini rasanya juga enak dan padat isiannya jadi lumayan mengenyangkan.

3. Caterpillar roll
Bagian dalamnya unagi yang lumayan padat juga isiannya. Bagian atasnya dikasih potongan alpukat yang segar dan fresh. Cocok dimakan sebelum dessert Dan setelah makan sushi2 yang mentah krn rasanya clean and fresh gitu.

Nah untuk dessert kita pesen raindrop dessert. Rasanya unik, lebih kayak nutrigel tp rasanya lebih clean, trus dikasih soybean flour dan honey syrup. Dalemnya ada potongan buah yang fresh. Trus kita juga dapet complimentary yaitu 2 buah puding.

So far tempatnya enak, nyaman dan instagrammable. Trus makanannya juga enak dan Masih terjangkau. Semua ikannya juga clean dan fresh. Nah yang menarik di sini juga disediakan macam2 board game.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kandara Japanese Cuisine
Foto Makanan di Kandara Japanese Cuisine
Foto Interior di Kandara Japanese Cuisine
Foto Interior di Kandara Japanese Cuisine
Foto Interior di Kandara Japanese Cuisine
Foto Interior di Kandara Japanese Cuisine
Foto Interior di Kandara Japanese Cuisine

Menu yang dipesan: Ebi Tempura Roll, Spicy Salmon Roll, caterpillar roll, raindrop dessert

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kandara Japanese Cuisine

(Jepang)

Ruko Dalton Timur, Blok DLNT No. 21
Jl. Scientia Selatan, Gading Serpong, Serpong, Tangerang


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.3
Suasana:4.5
Harga:3.7
Pelayanan:4.4
Kebersihan:4.5

Reviewer:

Foto Profil Dinda ayu

224 Review

117 Makasih