Review Pelanggan untuk Kembang Bawang

Murah & Enak

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 19 Agustus 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.2
Foto Makanan di Kembang Bawang
Foto Makanan di Kembang Bawang

Kembang Bawang merupakan restoran yang menyajikan makanan rumahan dengan harga yang sangat terjangkau dan bebas MSG namun tetap enak. Harga rata-rata menu makanan mulai dari 30 ribuan sampai 50 ribu, namun porsinya besar, bahkan menu masakannya bisa dishare 2-3 orang.

Lokasi Kembang Bawang terletak di kawasan ruko yang bersebrangan dengan Mall Living World.

Protokol penerapan social distancing di tempat ini juga sudah cukup oke. Seluruh pegawai juga menggunakan masker dan hanya ada beberapa meja dengan jarak yang cukup jauh, sehingga meski penuh namun pengunjung tidak berdekatan.

Saya mencoba beberapa menu di sini, yakni :

1. Nasi Goreng Cakalang Asap Kecombrang (IDR 40k)

Porsi nasi gorengnya cukup besar dengan sambal kecombrang yang wangi dan terasa pedasnya.

Ikan cakangnya juga terasa aroma maupun cita rasa yang smokey serta tidak berbau amis. Tekstur nasinya sendiri juga pedas gurih dan tidak terlalu kering maupun terlalu oily.

Nasi yang digunakan juga tidak pera sehingga teksturnya tidak keras. Buat saya yang memang lebih suka nasi goreng dengan cita rasa yang gurih, saya sangat suka dengan rasanya.

Untuk kepedasannya juga bisa request. Saya request yang pedas sedang dan rasanya memang pas.

2. Ayam Asap Sambal Cabak

Tampaknya menu ini merupakan salah satu menu terbaru di Kembang Bawang. Sambal cabak sendiri merupakan sambal khas Kembang Bawang yang merupakan perpaduan dari 2 jenis sambal.

Porsi ayamnya cukup besar dan ini bahkan bisa buat share 2-3 orang sehingga sangat terjangkau dengan harga yang ditawarkan.

Ayammya sendiri terasa aroma smokeynya yang khas serta tidak alot namun permukaannya cukup renyah. Saya suka sekali dengan tekstur ayam yang seperti ini karena renyah namun dagingnya tidak sangat kering.

Sambalnya pun wangi dan pedasnya nampol bamget. Ketimbang sambal kecombrang, menurut saya sambal cabaknya lebih terasa gurih.

3. Oseng Cumi Asin Kecombrang Pete (IDR 50k)

Menu ini merupakan salah satu menu favorit di Kembang Bawang dan saya tertarik untuk mencoba meski sejujurnya saya kurang suka pete.

Saat makan, saya bahkan nggak menyadari kalau cumi yang digunakan sebetulnya merupakan cumi asin. Kalau boleh jujur, saya jarang menemukan cumi asin seperti ini.

Biasanya cumi asin cenderung terasa asin berlebihan. Namun cumi asin di sini rasanya pas, tidak tawar namun juga tidak super asin. Cuminya juga segar dan teksturnya kenyal dan renyah.

Meski saya bukan penikmat pete, namun saya bahkan bisa menikmati petenya karena teksturnya yang tidak alot. Petenya sendiri juga tidak berbau seperti pete pada umumnya dan rasa pefas gurihnya sangat meresap.

Sambalmya juga cukup terasa sehingga secara keseluruhan juga cenderung pedas gurih. Potongan tomatnya cukup banyak dan rasanya segar serta manis, cocok buat menetralisir rasa pedasnya.

4. Es Selasih Cincau (IDR 13k)

Minuman yang cocok untuk dicoba untuk kamu yamg suka rasa manis.

Jellynya terasa pas manisnya dan isiannya banyak, begitupun juga selasihnya sehingga cocok untuk.penyegar.

Karena kebanyakan menu di sini pedas, menikmati es yang manis ini cocok untuk menetralisir rasa pedas.

Untuk pelayanan juga ramah dan responsif. Waktu penyajian makanan juga cukup cepat.

Opini pribadi, saya nggak heran kalau rating resto ini di atas 4 di beberapa aplikasi review. Menurut saya restoran ini memang sesuai ratingnya.

Overall, restoran ini recommended kalau mau makan makanan dengan harga terjangkau & enak dengan porsi mengenyangkan.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kembang Bawang
Foto Makanan di Kembang Bawang
Foto Makanan di Kembang Bawang
Foto Makanan di Kembang Bawang
Foto Interior di Kembang Bawang
Foto Interior di Kembang Bawang

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kembang Bawang

(Indonesia)

Alam Sutera Town Center, Blok 10B No. 45
Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.5
Suasana:3.6
Harga:4.2
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3289 Review

1637 Makasih