Review Pelanggan untuk Kickass Coffee Works & Hubble Scoop Creamery
es krimnya enaaaaakkk
oleh @stelmaris , 14 Januari 2016 (hampir 9 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih
akhirnya nambah lagi coffee shop di area BSD, mau menyaingi area Gading Serpong mungkin ya. yg satu ini, baru aja buka sekitar 2-3minggu lalu, lokasinya emang agak ngumpet dr jalan utama BSD tp ga sulit ditemukan kok, patokannya adalah cluster The Icon BSD.
saat ini hanya ada 1 lantai yg beroperasi dan ambiencenya homey bgt dgn banyak sofa tersedia. wifi juga ada, mural kera dlm pakaian astronot yg didesign sendiri oleh salah satu ownerpun patut diantisipasi kedepannya sbg karakter ciri khas dr Kickass Coffee Works ini.
Kickass bukan cuma menyajikan menu kopi saja tapi juga ada ice cream homemade beragam rasa, ada sekitar 18 rasa tiap minggu yg dibuat dan yg paling unik adalah rasa Roasted Beef, penasaran kan ?
Kunjungan perdana ini saya coba beberapa:
* Cappucino: bagian atasnya ditutup dgn taburan coklat bubuk dan cukup mendominasi pahitnya, sedangkan kopinya sendiri ga pahit ataupun asam, milk foamnya tipis dan latte artnya apik.
* Breakfast at Tiffany's: NAH INI !! ROASTED BEEF ICE CREAM !!!
rasa ice creamnya overallnya sih sebenernya plain tp uniknya adalah potongan daging didalamnya, unik; MUST TRY !!
* Milk Thai Tea: berasa banget thai teanya dan jauh lebih enak rasanya dibanding rasa iced thai tea dikuningan yg pernah saya coba.
* Honey Lavender: ini juga unik, sempet dikasih testernya dan rasanya bunga banget, light dan wangi.
* Very Berry Strawberry: ini juga nyobain testernya aja dan berasa banget strawberry jamnya, parah.. enak !
* Ada beberapa rasa lain yg dikasih coba testernya tp ga inget namanya, yg jelas parah enaknya semua, kudu coba !
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: cappucino, Breakfast at Tiffany's, Milk Thai Tea
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Kickass Coffee Works & Hubble Scoop Creamery
(Kafe)
Reviewer: