Review Pelanggan untuk Laksa Bang Lepay

Laksa Khas Tangerang

oleh RI 347 | Rihana & Ismail, 04 April 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

3.4
Foto Eksterior di Laksa Bang Lepay
Foto Makanan di Laksa Bang Lepay

Laksa Telur

Apresiasi untuk Pemkot Tangerang yang sudah cukup kreatif dalam menyediakan wadah khusus bagi para penggiat kuliner tradisional Tangerang, yaitu Laksa. Di tempat ini kamu bisa menikmati dengan nyaman sajian laksa beserta side dish seperti otak-otak, atau aneka dessert tradisional macam Selendang Mayang yang sudah jarang ditemui. Area parkirnya cukup luas untuk sekitar 8 mobil, dan tersedia juga mushola dan toilet dalam satu area.

Jadi dalam satu area ini terdapat 7 lapak pedagang laksa yang berlainan, sebut saja Laksa Bang Kumis, Laksa Pak Bewok, dan nama-nama khas lainnya. Awalnya saya cukup bingung dalam memilih mana lapak yang paling enak, lha wong semuanya identic, kok. Usut punya usut, ternyata kuah laksa dari kesemuanya dibuat oleh satu orang, jadi kamu tidak usah khawatir, karena rasa kuahnya semua sama. Yang membedakan? Porsi dan jenis mienya. Ada pedagang yang menggunakan mie beras putih, ada juga yang menggunakan mie telor. Jeli-jeli saja dalam bertanya jenis mie apa yang mereka gunakan. Selebihnya, rasanya sama.

Perlu dicatat laksa Tangerang ini berbeda dengan laksa Bogor yang biasa saya nikmati. Sementara laksa Bogor disajikan dengan remahan oncom, tahu, daun kemangi, dan ketupat, laksa Tangerang tidak mengandung kesemuanya. Sebagai pengganti ketupat digunakan mie, dan soal jenis kuah, mirip-miriplah.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Laksa Bang Lepay
Foto Eksterior di Laksa Bang Lepay
Foto Makanan di Laksa Bang Lepay
Foto Eksterior di Laksa Bang Lepay
Foto Interior di Laksa Bang Lepay
Foto Makanan di Laksa Bang Lepay
Foto Interior di Laksa Bang Lepay

Menu yang dipesan: Laksa telur

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Laksa Bang Lepay

(Indonesia)

Kuliner Laksa Tangerang
Jl. Mochammad Yamin, Kota Tangerang, Tangerang


Rata-rata: 3.7
Rasa:4.3
Suasana:3.0
Harga:3.8
Pelayanan:4.3
Kebersihan:3.3

Reviewer:

Foto Profil RI 347 | Rihana &amp; Ismail

Alfa 2019

227 Review

90 Makasih