
Review Pelanggan untuk Makanku
Black Mentai
oleh Inge, 27 Oktober 2020 (4 tahun yang lalu)
Tau tempat ini dari IG, tapi baru kesampean cobain.
Order yang katanya special "Black Mentai Chicken" - porsi Large
Lumayan besar porsinya, nasinya ditaburi rumput laut kering, tapi sayang nasinya agak terlalu kering dan keras.
Saus mentainya enak, tapi tidak terlalu banyak, jadinya ayamnya masih banyak tapi sausnya udah habis. Ayamnya sendiri, rasa standar ayam goreng tepung pada umumnya (tapi ada bbrp bagian yang cukup alot), dipadukan dengan saus mentai sih enak.
So far boleh lah buat variasi makan rice bowl.
Menu yang dipesan: Black Mentai
Harga per orang: < Rp. 50.000