Review Pelanggan untuk Namazu

Resto Jepang Baru di Goldfinch

oleh Agnes , 24 Februari 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Namazu

Shoyu Chicken

Foto Makanan di Namazu

Tantan

Goldfinch makin ramai aja nih. Sekarang ada Namazu yang menunya ramen dan donburi. Karena cukup penasaran, malem-malem ujan ke sini nyobain. Mantaplah pokoknya kuah anget gitu kan.

Namazu punya lantai dua untuk makan indoor, lantai satu cuma kasir aja. Outdoor juga ada beberapa seating buat yang pengen makan di luar. Waktu dateng suasana sepi banget karena weekday juga.

Pesan Ramen Chicken Shoyu pakai chicken chasiu dan Tantan Ramen pakai ayam rica. Di sini no pork no lard ya.
Kuah mereka cukup enak, tapi untuk mie ramennya kurang suka karena tipe yang pipih dan agak lunak. Telurnya tipe ramen egg yang setengah matang di tengah.

Untuk Tantan Men pada dasarnya udah agak pedas, tapi staff tanpa diminta inisiatif bawain cabe potong. Hepi deh 
Kuah Tantan termasuk enak sih, rasa wijennya ada, pakai ayam rica masih nyambung kok.

Karaage mereka secara tekstur dan daging sih udah oke, cuma bumbunya kurang jahe jadi kerasa kayak ayam goreng biasa hehe

Overall buat opsi ramen halal di sini lumayan ya. Tapi untuk price point segini gw masih memilih untuk nyari pork ramen aja.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Namazu
Foto Eksterior di Namazu
Foto Interior di Namazu

Menu yang dipesan: Shoyu Chicken, Tantan, Karaage

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Namazu

(Jepang)

Ruko North Goldfinch, Blok RNG No. 19
Jl. Springs Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang


Rata-rata: 4.2
Rasa:3.8
Suasana:4.3
Harga:3.8
Pelayanan:4.8
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Agnes

734 Review

638 Makasih