Review Pelanggan untuk Shereen Cakes & Bread

Risolesnya Basi (?)

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 25 Juli 2022 (2 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.2
Foto Makanan di Shereen Cakes & Bread
Foto Makanan di Shereen Cakes & Bread

Bakery yang satu ini terletak di kawasan ruko Glaze & berseberangan sama Bakmi Asoka. Aku mampir ke sini sekitar jam setengah 11 pagi & beli beberapa kue.

Aku mencoba :

1. Kue Pepe

Aku suka banget kue pepe di sini. Rasanya enak & nggak over sweet. Pewarna hijaunya juga alami sehingga warna hijaunya pekat.

Kuenya pun wangi dan terasa gurih serta ada rasa daun pandannya.

2. Risoles Mayo (IDR 8k)

Sebenarnya risolesnya oke banget buat harga 8k. Isiannya benerna full, daging smoked beefnya banyak dan ada mayonaissenya.

Kulitnya pun lumayan renyah. Sayangnya aku makan sekitar jam 12 siang dan mayonaissenya udah agak asam. Kurasa basi.

3. Bika Ambon Pandan

Sayangnya aku nggak foto yang ini. Namun sejujurnya aku nggak terlalu suka bika ambon sampai makan kue ini. Bika ambonnya beneran enak.

Kuenya empuk dan rasanya gurih. Di setiap gigitan ada rasa pandan dan nggak terlalu manis.
.
.
Jujur aku tetap kasih rating 4 buat rasa karena rasa semua makanannya beneran enak banget, kalau aja risolesnya nggak asam.

Dibandingkan harga juga menurutku worth banget.

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Shereen Cakes & Bread

(Toko Roti dan Kue)

Ruko Glaze 1, Blok A No. 15 - 16
Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Gading Serpong, Serpong, Tangerang


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:3.4
Harga:4.0
Pelayanan:3.9
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3317 Review

1642 Makasih