Review Pelanggan untuk Sunny Side Up

Omuricenya lumayan dan tempatnya nyaman banget :D

oleh Steven Ngadiman, 19 Februari 2016 (hampir 9 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.6
Foto Interior di Sunny Side Up
Foto Makanan di Sunny Side Up

Jam makan siang bersama rekan kantor saya mencoba main ke sini sekalian ingin mencoba Omuricenya, untuk suasana ruangnya cozy, terang dan unik di karenakan banyak mural art yang menceritakan tahap - tahap produksi telor hingga menjadi omurice :D. Untuk pelayanan sedikit lama tapi tertolong karena suasana interior yang nyaman dan juga kursi yang empuk jadi bisa relax meskipun sudah lapar :D.

Menu yang saya pesan

Redspace Meatball
Omurice pertama yang saya coba, omurice terdiri dari nasi yang panas di gulung dengan telur yang lembut dan gurih. untuk rasa saya merasakan seperti omelette hanya saja yang berbeda adalah redspacenya, terdiri dari beberapa macam bahan dari saucenya yaitu tomat dan juga sedikit rasa pedas dari cabenya. Untuk rasa meatballnya okay banget empuk, gurih dan yang di sayangkan ya porsi meatballnya sedikit .
Banana Flambe
Dessert yang satu ini super enak dan manisnya pas, dari pisangnya di kukus hingga lembut, di tambah ice cream vanilla yang segar dan irisan starwberry yang segar membuat dessert satu ini menjadi favorite saya.
Starwberry Passiva Soda
Minuman soda yang satu ini membuat saya ingin mencobanya kembali, dari starwberry syrupnya dengan irisan buah starwberry di campur dengan soda menjadi lebih menarik.
Untuk harga sedikit mahal dari minumannya, over all semuanya masi worth kok

Foto lainnya:

Foto Makanan di Sunny Side Up
Foto Interior di Sunny Side Up
Foto Makanan di Sunny Side Up
Foto Interior di Sunny Side Up
Foto Interior di Sunny Side Up
Foto Interior di Sunny Side Up

Menu yang dipesan: Redspace Meatball, banana flambe, Strawberry Passiva Soda

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Sunny Side Up

(Barat)

Summarecon Mall Serpong, Lantai Ground, Downtown Walk
Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang


Rata-rata: 3.6
Rasa:3.7
Suasana:3.7
Harga:3.1
Pelayanan:3.6
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil Steven Ngadiman

96 Review

46 Makasih