Review Pelanggan untuk Twin House

Makanannya enak2

oleh UrsAndNic , 06 Oktober 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Twin House
Foto Makanan di Twin House

Suka banget dengan ambiance Twin House yang terasa sangat homey dan cozy. Lokasinya di area Driving Range Bintaro dengan view driving range di belakang café . Kebetulan pas lsgi musim kemarau jadi driving rangenya terlihat agak kering. Kalau lewat musim kemarau pasti viewnya akan terlihat hijau dan tambah asri. Café ini terdiri dari 2 lantai, ada outdoor dan indoor areanya. Smoking areanya juga cukup spacious. Saya pesan :

*Crispy Dory Salad (55k) – Saladnya fresh dengan berbagai macam veggies seperti lettuce, kale, irisan radish, irisan halus red cabbage dan avocado. Ikan dori goreng tepung yang enak dan crispy. Honey mustard dressingnya juga enak banget. Healthy food yang enak dan recommended.

*Nasi goreng Kampung (55k) – nasi goreng yang dilengkapi dengan sate ayam, kerupuk udang dan acar. Nasi gorengnya enak dan tasty, sate ayamnya juga enak. Recommended.

*Spaghetti Carbonara (55k) – spaghettinya al dente, carbonara saucenya creamy dan enak banget. Recommended.

*Truffle Gyudon (90k) – grilled striploin dengan onsen egg dan truffle oil – duh ini enak deh. Dagingnya empuk banget dan well marinated. Onsennya dicampur dengan nasi terasa lebih creamy. Ada topping norinya yang memperkaya cita rasa menu ini. Untuk menambah sensasi pedas menu ini diliengkap dengan irisan cabe rawit juga. Enak banget dan recommended.

*Cappucino (35k) – suka banget dengan ceramic cupnya dan penyajiannya kita juga dikasih kartu kecil yang merekomendasikan untuk tidak menambahkan gula ke kopi karena akan merusak taste kopinya dan gula tidak baik untuk kesehatan juga. Kopinya bold, strong dengan taste yang lebih dominan ke fruity. Enak.

*Pineapple juice (45k) – juicenya cukup kental, enak, fresh dan recommended.

*Naga Lychee (45k) – ini juga enak rasanya balance banget ada sedikit asam dari buah naga dan manis dari lychee. Enak dan menyegarkan. Recommended
.

Untuk dessert harus banget cobain Bannoffe pienya (40k). Komposisi banana, toffee, whipped cream dan crushed biscuitnya yummy banget, Manisnya pas, perfect dessert deh ini.

Banoffee Waffle (50k) – Waffle dengan topping Banana, caramel, crushed biscuit dan vanilla ice cream, Bagian luar wafflenya crunchy dan bagian dalamnya empuk. Enak dan recommended.

Semua makanan dan minuman yang saya pesan tidak ada yang mengecewakan. Pilihan untuk healthy menu juga cukup banyak variasinya. Harga makanan sangat affordable dan servicenya sangat baik. Recommended banget untuk tempat makan keluarga dan juga tempat hangout bersama teman2.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Twin House
Foto Makanan di Twin House
Foto Makanan di Twin House
Foto Makanan di Twin House
Foto Interior di Twin House
Foto Makanan di Twin House
Foto Interior di Twin House
Foto Interior di Twin House

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Twin House

(Kafe)

CBD Emerald Bintaro
Jl. Boulevard Bintaro Jaya (Bintaro Sektor 7), Bintaro, Tangerang Selatan


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.3
Suasana:4.4
Harga:3.8
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5179 Review

2380 Makasih