Review Pelanggan untuk Tartlets

Cake cantik

oleh Ardelia I. Gunawan, 03 Desember 2018 (hampir 6 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.2
Foto Makanan di Tartlets
Foto Makanan di Tartlets

IG: @ardeliaindra


Tau Tartlets ini dari pergikuliner. Cake dengan bentuk yang lucu dan manis, ditambah dengan dekorasi tempat duduk yg unik, cocok untuk foto-foto cantik disini.

Untuk makanannya sendiri, saya coba:

Coffee Bean.. (55k)
Mousse rasa kopi, dalamnya ada coklat crunchynya, dan ada sedikit rasa asamnya.

Peach...(55k)
Mousse rasa peach. Dalamnya berisi buah peach, ada rasa asamnya dan luarnya seperti lilin yg bisa crack. Segar sekali.

Lilac.. (55k)
Mousse rasa ubi ungu. Didalamnya ada potongan ubi ungunya. Rasanya tidak terlalu manis. Enak..

Eiffel (55k)
Favorite!!! Pie coklat. Pie-nya crunchy banget. Manisnya pas. Coklatnya juga pas, ga kemanisan. The best!! 👍❤️❤️. Oiya, utk eiffelnya jg bisa dimakan, rasa coklat, dan utk heartnya rasa raspberry, dan asamnya berasa. 😂

Overall, tempatnya cantik, bisa buat foto-foto cantik jg. Cake nya enak-enak, tapi untuk para penderita diabetes, disarankan untuk tidak konsumsi, karena tinggi kandungan gulanya.

Thanks to Pergikuliner.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Tartlets
Foto Eksterior di Tartlets
Foto Makanan di Tartlets
Foto Makanan di Tartlets
Foto Eksterior di Tartlets

Menu yang dipesan: coffeebean, peach, lilac, eiffel

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Tartlets

(Toko Kue)

PIK Avenue, Lantai 1
Jl. Pantai Indah Kapuk, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.4
Suasana:3.7
Harga:2.8
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Ardelia I. Gunawan

123 Review

185 Makasih