Review Pelanggan untuk Socius Coffee House

Love!

oleh Dinda Retmala, 24 Desember 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)

4.6
Foto Interior di Socius Coffee House
Foto Interior di Socius Coffee House

Tempat ngopi yg berasa ngopi di rumah, karena bangunannya memang berbentuk tempat tinggal pd umumnya. Letaknya di pinggir jalan, selebihnya bisa liat di maps ya haha.
Tempatnya asik buat nongkrong, karena leluasa bisa milih duduk di indoor atau outdoor. Toiletnya bersih dan memang tempatnya bersih sih.
Untuk tempat parkirnya agak sempit.
Untuk baristanya friendly bgt, ramah dan komunikatif.
Di sini aku order 2 Es Socio Latte, Sistagor (free) sm Mi Lemonilo kuah. Sukak deh sm es kopinya, creamy hehe meskipun gak creamy2 bgt karena aku prefer sukak kopi yg creamy. Aku order untuk ice and sugarnya normal, sygnya icenya sedikit cepet mencair huhu. So far not bad, karena rasanya enak!
Sistagor a.k.a Sosis Kentang Gorengnya enak, gurih, saucenya pun enak. Saucenya gak yg asal sauce gt tp ada rasa pedes, asin sm asemnya dikit. Love!
Kebetulan sampe tempatnya jam 2 siang, lg ada diposisi jam promo. Promonya si Sistagor ini haha lumayan.
Mi lemonilo kuah ini orderan temenku haha, tp aku nyicip sedikit karena disuruh temenku wkwk. Lemonilo kuah lebih enak drpd lemonilo goreng gak sih?😂 haha
Trust me, u must try Socio Latte and Sistagor!

Foto lainnya:

Foto Makanan di Socius Coffee House

Menu yang dipesan: Socio Latte, Sistagor, Mi Lemonilo Kuah

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Socius Coffee House

(Kafe)

Sektor 1- VII, Griya Loka BSD City
Jl. Suplir Blok I6 No. 4, BSD, Serpong, Tangerang Selatan


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.3
Suasana:4.0
Harga:4.5
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Dinda Retmala

7 Review

4 Makasih