Review Pelanggan untuk Triple Market

Konsepnya Menarik, Menunya Enak

oleh Darsehsri , 18 Oktober 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)

4.2
Foto Eksterior di Triple Market
Foto Interior di Triple Market

Dari luar terlihat kaya ruko biasa aja, bagian depan diisi kursi tanpa sandaran, menempel di dinding tulisan besar Triple Market.

Masuk melalui pintu kaca, agak kaget sama desainnya yang ngga biasa. Footpath steel grating dengan alas batu bata berbentuk kubus jadi pijakan buat menuju bar yang juga merangkap sebagai kasir.

Semua staff ramah, ngga berlebihan tapi bikin pengunjung betah, semoga seterusnya juga begitu.

Pesanan saya dan teman, dua minuman kopi bernama Tri Day dan Tri Night, yang membedakan hanya di komposisi espresso. Tri Night lebih bold, tapi kopi susunya sendiri kental dan creamy, tipe kopi susu kesukaan saya.

Dua minuman non kopi juga di pesan, Unicorn dan Sourchee .
Unicorn jadi Terfavorit menurut selera saya, perpaduan susu, syrup strawberry dan taro powder. Request less sugar, perpaduan manis dan sedikit asam bikin minumannya jadi segar. Kalo sourchee manis segar karena perpaduan syrup lychee dan yakult.

Menemani minuman yang enak enak tadi, saya pilih dimsum yang ternyata rasanya enak banget. Lembut dengan isian ayam cincang yang gurih.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Triple Market
Foto Interior di Triple Market
Foto Makanan di Triple Market
Foto Interior di Triple Market
Foto Makanan di Triple Market
Foto Interior di Triple Market
Foto Interior di Triple Market
Foto Interior di Triple Market
Foto Interior di Triple Market
Foto Interior di Triple Market
Foto Interior di Triple Market
Foto Interior di Triple Market

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Triple Market

(Kafe)

Ruko Pandu, No 12
Jl. Achmad Adnawijaya (Pandu Raya), Bogor Utara, Bogor


Rata-rata: 4.2
Rasa:5.0
Suasana:4.5
Harga:4.5
Pelayanan:3.5
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Darsehsri

Alfa 2023

3344 Review

1592 Makasih