Review Pelanggan untuk Kamai Coffee
Seharusnya bisa lebih baik lagi.
oleh Della Ayu, 13 Oktober 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)
Kamai Coffee ini letaknya ada di perumahan Kelapa Gading, bangunan yang dipakai memang rumah yang direnovasi menjadi coffee shop. Bagian facade depannya cukup terkenal karena beberapa kali liat temen-temen lain update disini, jadinya aku penasaran dan sekalian aja kumpulin stamp pergikuliner.
Ada 3 area disini, outdoor di depan, indoor dan indoor smoking di belakang. Konsepnya coffee shop Jepang yang minimalist gitu, cukup nyaman untuk nongkrong atau WFH seharusnya. Pelayanan cukup ramah, baristanya menerapkan senyum sapa salam kok, mereka juga menguasai menu dan membantu memilihkan juga. Tapi aku kurang suka dengan customer lain yang kayanya teman dari barista/ownernya, mereka ribut rame sendiri tanpa lihat kondisi ada customer lain. Bagiku ini kurang profesional aja sih.
Aku pesan hot latte, dan ini lumayan pahit banget rasanya. Aku tau latte seharusnya manis kopi, no wonder baristanya nawarin gula diawal. Kalau latte aja begini, gimana capp huhu. Sayang aja sih, tempatnya udah bagus tapi RnD classic kopinya ga dimaksimalkan. Atau mungkin aku salah pesan? Aku baca beberapa review temen-temen yang lain bagus soalnya.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: