Review Pelanggan untuk Ruangnamu Coffee
Depok Rasa Jogja
oleh Melati Ridwan, 04 Februari 2023 (hampir 2 tahun yang lalu)
Kopsus Pandan
Salah satu hidden gem di Depok yang patut dicoba! Kedai ini lokasinya emang bukan di jalan raya besar Margonda, harus masuk ke dalam gang dulu. Meski begitu, nggak susah dicarinya kok.
Pas masuk, nuansa di Ruangnamu ini vibesnya kaya di Jogja. Didukung sama eksterior dan interiornya. Ditambah, di Ruangnamu ini semuanya dibalut dengan kayu yang makin menonjolkan kesan Jawanya.
Di sini, tempatnya lebih ke open space gitu dan terbagi menjadi indoor dan outdoor, seatnya pun tergolong cukup banyak. Yang paling disuka, pilihan menunya variatif. Mulai dari kudapan sampai ke makanan berat yang terbagi menjadi tradisional dan western, dengan pilihan beberapa menu pasta.
Nggak sampai di makanan, Ruangnamu pun menyuguhkan banyak pilihan minuman. Mulai dari kopi, teh hingga non kopi. Semua makanan dan minuman yang ku pesan rasanya enak-enak. Cocok di lidah!
Menu yang dipesan :
🍝 Mac & Cheese (IDR 35)
Macaroni yang dilengkapi dengan saus keju, mozarella, chilli flakes dan garlic bread ini rasanya cheesy banget tapi nggak bikin enek. Walau cheesy tapi rasa gurihnya tetep ada, nggak hambar atau terlalu asin.
🍛 Nasi Jeruk Paru (IDR 30)
Dalam satu porsi ini terdapat nasi jeruk, paru pedas, timun dan kerupuk. Rasa jeruk di nasinya cukup terasa, ada rasa gurihnya. Untuk parunya sendiri buat aku terlalu pedes, tapi untuk yang suka pedes sih mungkin akan aman.
🧆 Jampops Small (IDR 32)
Ini semacam ayam fillet yang digoreng dengan bumbu crispy. Bentuknya kaya ayam popcorn, luarnya garing tapi ayamnya lembut. Tekstur lembutnya lebih ke juicy, bukan yang lembut kering gitu.
🍟 French Fries Mentai (IDR 25)
Kentang goreng ini dilengkapi dengan saus mentai, nori dan katsubushi di atasnya, tapi aku request untuk dipisah biar anakku bisa ikut makan. Untuk sausnya sendiri gurih, rasa mayonya nggak begitu asam dan pedasnya pas menurutku.
🥤Kopsus Pandan (IDR 28)
Ini adalah perpaduan antara espreso, susu, krimer dan sirup pandan. Pas pertama kali nyicip, langsung suka! Perpaduannya pas, nggak terlalu manis tapi after tastenya ada rasa kopinya keluar. Walau menurutku rasa pandannya nggak begitu terasa, tapi aku suka.
—
Instagram: @ruangnamu
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Mac & Cheese, French Fries Mentai, Nasi Jeruk Paru
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: