Review Pelanggan untuk Nahm Thai Suki & Bbq

BBQ & Suki Murah

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 13 Juli 2024 (6 bulan yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Nahm Thai Suki & Bbq
Foto Makanan di Nahm Thai Suki & Bbq

Resto yang satu ini berlokasi di kawasan Menteng. Tempatnya terdiri dari 2 lantai dan bergabung dengan Isoide Bento dengan area parkir yang bisa menampung lebih dari 5 mobil.

Harganya cenderung affordable. Harga BBQ mulai dari 26 ribu dan ada paket suki bowl dengan harga 25 ribu dan 31 ribu. Kalau nambah 9 ribu bisa milih Thai Milk Tea atau Milky Gren Tea.

Buat sausnya ada 5 macam, 2 jenis sambal, bawang putih, saus wijen dan sejenis kecap dengan cabe.

Saya suka bawang putihnya. Saya coba tambahin buat marinasi jadi semakin wangi dan gurih.

Saya mencoba :

1. Kuah Green Curry & Kaldu

Buat kuahnya ada opsi tom yum, green curry dan kaldu. Namun saya coba yang green curry dan kaldu.

Rasa kaldunya gurih. Kalau green currynya mirip curry, wangi dan sedikit pedas.

2. Beef Sweet dan Chicken Sweet

Daging sapinya tidak super berlemak dan tidak alot. Baik ayam maupun sapi cukup fresh.

3. Thai Green Tea

Saya cobain green teanya. Rasanya tidak kemanisan.
.
.
Overall, pelayanan cukup responsif dan cepat.

Buat beberapa menu bakso-baksoan juga bisa minta digorengin kalau mau.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Nahm Thai Suki & Bbq
Foto Makanan di Nahm Thai Suki & Bbq
Foto Makanan di Nahm Thai Suki & Bbq
Foto Makanan di Nahm Thai Suki & Bbq
Foto Makanan di Nahm Thai Suki & Bbq

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Nahm Thai Suki & Bbq

(Thailand)

Jl. KH Wahid Hasyim No. 79 - 81, Menteng, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.9
Rasa:3.7
Suasana:3.7
Harga:4.0
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3319 Review

1642 Makasih