Review Pelanggan untuk Pablo
Pablo mini matchanya enak
oleh UrsAndNic , 28 Juni 2017 (7 tahun yang lalu)
Baked cheese Tart Slice
Ice Tea
Outlet ini tidak begitu besar, designnya modern dan didominasi unsur kayu. Pas datang rame banget maklumlah masa liburan. Sebelumnya memang pernah nyobain Pablo baked cheese tartnya sebelum outlet Gandaria. Waktu itu dibawain teman blogger, dan rasanya menurut saya nga terlalu yang wah juga. Akhirnya baru nyobain lagi di Neo Soho.
Saya nyobain beberapa macam antara lain :
*Baked cheese Tart Slice set – Baked cheese tart slice + ice tea (40k) – slice cakenya kecil untuk tastenya biasa saja masih kurang cocok dengan lidah Indonesia saya karena taste cheesenya agak kurang terasa. Mungkin next nyobain yang premium kali ya supaya lebih berasa.
*Special Chocolate Frute (55k) – chocolate frappe, minuman ini cukup kental, tapi untuk rasa biasa banget, nga kerasa mewah.
*Set Pablo Mini (1 pablo mini chocolate & 1 pablo mini matcha) + Iced tea (90k++) - Kalau mau cobain semua Pablo mini lebih baik beli set ini karena harga mini chocolate & mini matcha kalau normal @45k. Untuk taste keduanya enak juga, dapet juga efek melted2nya. Saya beli juga Pablo Mini plain (35k) tastenya juga not bad tapi nga special sama sekali.
*Matcha Soft Ice cream (35k), Cheese soft Ice cream (35k) – yang matcha rasanya lumayan, tapi yang cheese kurang bisa diterima di lidah saya.
Saya masih penasaran dengan yang premium chesse dan matchanya deh, kapan2 balik lagi ke sini.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Ice Tea, Baked cheese Tart Slice, Special Chocolate Frute, Cheese soft Ice cream, Matcha Soft Ice Cream, Pablo Mini Matcha
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000