Review Pelanggan untuk Waroeng Tauto Kedungrasa

Makanan khas Pekalongan

oleh Selfi Tan, 15 September 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Waroeng Tauto Kedungrasa
Foto Makanan di Waroeng Tauto Kedungrasa

Cobai salah satu tempat makan baru di Kelapa Gading. Di sini menyajikan makanan khas Pekalongan.
Tempatnya biasa aja sih tapi adem. Kalau Sabtu - Minggu bisa duduk ala lesehan.
Selain menu - menu yang ada, di sini juga ada paket hemat, paket cemilan dan lain  - lain.
Di sana pesan sego megono (10k) yang merupakan nasi dengan cacahan nangka muda. Ternyata ada campuran petai, saya baru tahu pas ada konsumen lain yang tanya apa itu segi megono 😂 padahal saya ga makan petai dan memang ga kelihatan, dicincangnya benar-benar halus. Enak kok dimakan pakai tautonya.
Selain itu ada tauto (28k) yang merupakan soto khas Pekalongan. Ciri khasnya ada dari pemakaian tauconya. Rasa tauconya pas. Isinya ada bihun, tauge dan daging. Dagingnya diiris tipis dan empuk.
Sebagai pelengkap saya juga pesan tahu pletok (10k) yaitu tahu dengan isian aci dan dimakan dengan sambal kecap.
Untuk minum ada teh poci (12k). Bisa untuk 2 orang. Teh pocinya enak dan tidak terlalu pekat. Suka banget.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Waroeng Tauto Kedungrasa
Foto Makanan di Waroeng Tauto Kedungrasa
Foto Interior di Waroeng Tauto Kedungrasa
Foto Eksterior di Waroeng Tauto Kedungrasa

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Waroeng Tauto Kedungrasa

(Indonesia)

Jl. Kelapa Cengkir Raya Blok CD1 No. 23, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.7
Suasana:3.7
Harga:4.0
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1886 Makasih