Review Pelanggan untuk Martabakku
Siapa yang bisa menolak lelehan keju mozzarella..
oleh Diana Sandra, 01 Oktober 2016 (8 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih
Marzella
Hari Sabtu siang kesini sama teman-teman perkul, tempatnya masih sepiii.. Begitu lihat di menu martabak telor dengan topping keju mozzarella kita semua langsung tergiur
Langsunglah kami pesan Marzzela si martabak telor daging sapi topping mozzarella. Selain itu kami juga pesan Maroll red velvet dan Martis nutella keju. Diantara ketiga martabak yang kami pesan yang paling favorit adalah Marzzela. Yaiyalaaahh, siapa sih yang bisa menolak lelehan keju mozzarella..?? Disamping itu isian martabak telornya pun tebal dan gurih, cuman agak sedikit terlalu asin menurutku. Sementara Maroll red velvet sih sebenernya sama aja dengan martabak manis biasa, bedanya cuman di bentuknya aja. Aromanya sendiri wangi dan cocok dengan perpaduan cream cheese sama oreonya.
Untuk Martis nutella keju juga aku suka karena tipis kering dan gurih dari kejunya sedikit dominan jadi ngga terlalu bikin kenyang.
Menu yang dipesan: Marzella, Maroll, martis
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: