Review Pelanggan untuk Coffee Toffee
wajah baru Coffee Toffee Margonda 2...
oleh yudistira ishak abrar, 18 Oktober 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Belum lama ini Coffee Toffee Margonda 2 baru saja re-opening. Bangunan lama berupa rumah dihancurkan sepenuhnya untuk dijadikan lahan parkir motor serta mobil. Setelah melewati lorong diujung parkiran barulah nampak bangunan baru berbentuk rumah besar dua lantai. Halaman dijadikan area duduk terbuka dengan konsep taman masa kini. Alas berkerikil, pohon minimalis, bangku undak material semen ekspos menegaskan kesan industrial kesukaan Gen Z. Bangunan utama pun cukup luas dengan pilihan ragam tempat duduk nyaman berupa sofa. Ruang sholat terdapat di belakang, jadi buat kamu yang ingin berlama-lama bisa tetap tenang beribadah.
Pesanan saya paket bernama Serasi (Selera Nusantara & Secangkir Kopi) yang saya pilih berupa espresso 1 shot Java Mocha (Rp22.000,-) dengan Pastel Ayam (Rp3.000,-). Kopinya cukup menyegarkan meski bernuansa pekat dominan. Tak ketinggalan saya juga memesan Blueberry Cheesecake (Rp30.000,-) teksturnya justru creamy hampir mirip mousse alih-alih cheesecake yang agak padat. Rasanya tetap cheezy dan manis asam khas selai blueberry. Teman saya memilih Frappe Blend Rum Raisin (Rp37.500,-) rasanya cukup asam, hasil dari blenderan kismis...
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: