Review Pelanggan untuk Kopi Tuya

Nge-Tuya di Sunter.

oleh Della Ayu, 24 Agustus 2019 (5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.4
Foto Eksterior di Kopi Tuya
Foto Makanan di Kopi Tuya

Kopi Tuya itu memang udah khas banget dengan konsep tropical flaminggonya, jadi dari jauh pun udah eye catching banget. Konsepnya yang di Sunter itu take away only dengan beberapa kursi untuk nunggu. Kalau udah malam mungkin bisa nongkrong disini, kalau siang panas sekali. Tapi bisa numpang minum dikursi atas tenant lain.

Aku pesen;
Es Coklat Tuya (15k), ini coklatnya dominan manis, coklat bubuk biasa sih, tapi enak kok. Dengan harga segitu ya lumayan murah.
Es Coklat Raspberry (15k), bedanya dengan es coklat tuya ada di raspberrynya, tekturnya kaya selai jadi ngendap dibawah, cukup nyatu rasanya dengan coklat. Buat yang suka buah, pasti suka minuman ini.

Pelayanan disini agak lambat ya, malah sibuk sendiri padahal customernya cuma aku dan temanku aja. Jendela untuk mesan juga selalu ditutup, kita harus ketok-ketok dulu kalau mau pesanšŸ¤£

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kopi Tuya
Foto Makanan di Kopi Tuya
Foto Eksterior di Kopi Tuya
Foto Makanan di Kopi Tuya

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kopi Tuya

(Kafe)

Jl. Sunter Agung Tengah IV No. 28, Sunter, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.1
Rasa:3.2
Suasana:2.8
Harga:3.0
Pelayanan:3.2
Kebersihan:3.2

Reviewer:

Foto Profil Della Ayu

Alfa 2022

1332 Review

725 Makasih