Review Pelanggan untuk Cana Coffee

Kopi dan Pastry Enak

oleh Ika Nurhayati, 28 Februari 2018 (6 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.6
Foto Interior di Cana Coffee
Foto Makanan di Cana Coffee

Dekat kantor, why not give it a try. Posisinya di lobi The East, dari pintu masuk paling ujung kanan. Meja tidak tersedia banyak--di area non-smoking bahkan cuma ada 1 dengan 2 bangku, selebihnya di teras samping--dan sore itu cukup ramai, jadi saya sampai menumpang duduk di outlet lain.

Selain kopi dan beberapa minuman lain, ada beberapa camilan kayak pastry dan bolu. Pas deh ngopi sore dengan iced latte dan mini chicken roll. 

Iced latte pakai single shot, tapi baristanya mau bikin lebih strong buat saya, makasih banyak ya! Bonnya entah di mana tapi seingat saya lattenya 32 ribu, chicken roll mungkin 11 ribu karena total saya bayar 43 ribu. 

Latte enak, tapi yang saya suka banget itu mini chicken roll. Kelihatannya biasa tapi dari kulit pastry sampai isinya, enaknyaaa. Kulitnya buttery banget, isinya selain ayam juga ada potongan telur. Sayang yang saya beli stok mini chicken roll terakhir, kalau enggak mau banget bungkus.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Cana Coffee

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Cana Coffee

(Kafe)

The East, Lantai Ground, Kawasan Mega Kuningan
Jl. Lingkar Mega Kuningan, Kuningan, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.5
Suasana:3.5
Harga:4.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Ika Nurhayati

Alfa 2019

687 Review

446 Makasih