Review Pelanggan untuk Sakmeniko Kopi

Kopi dan Camilan Terjangkau untuk Taraf Senopati

oleh Ika Nurhayati, 19 September 2019 (5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.8
Foto Interior di Sakmeniko Kopi
Foto Makanan di Sakmeniko Kopi

Saya tahu kedai kopi ini karena dua kali melewatinya saat belum mulai beroperasi. Begitu sudah buka untuk umum, mari meluncur bersama teman. Tempatnya cukup nyaman dan untuk kawasan Senopati, harga makanan dan minuman bersahabat. Buat yang merokok, tersedia area duduk dalam ruangan juga.

Saya dan teman pesan long black (20 ribu), es kopi susu rempah (18 ribu), dan cireng (18 ribu). Long black oke, tidak terlalu asam. Es kopi susu rempah itu ternyata es kopi susu pakai kayu manis, sayang rasa kayu manisnya terlalu kuat, bahkan buat saya yang penyuka kayu manis. Kalau takarannya dikurangi sedikit, pasti lebih enak deh.

Beda dengan di kebanyakan kedai kopi, cireng bukan disandingkan dengan bumbu rujak, melainkan sambal yang mirip sambal roa. Enak, sambal semacam ini cocok juga buat membumbui cireng.

 

Foto lainnya:

Foto Interior di Sakmeniko Kopi
Foto Makanan di Sakmeniko Kopi
Foto Makanan di Sakmeniko Kopi
Foto Makanan di Sakmeniko Kopi
Foto Eksterior di Sakmeniko Kopi
Foto Interior di Sakmeniko Kopi
Foto Interior di Sakmeniko Kopi
Foto Eksterior di Sakmeniko Kopi

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Sakmeniko Kopi

(Kafe)

Jl. Ciragil I No. 23, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.7
Suasana:3.7
Harga:4.0
Pelayanan:3.7
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Ika Nurhayati

Alfa 2019

687 Review

446 Makasih