Review Pelanggan untuk Nishi Izakaya

Nizhi Izakaya

oleh Selfi Tan, 25 Februari 2024 (9 bulan yang lalu)

3.4
Foto Makanan di Nishi Izakaya
Foto Makanan di Nishi Izakaya

Mampir ke Nishi Izakaya, mereka ada bakery dan kopi dan menu breakfastnya juga kalau datang di pagi hari, ada gelato juga. Selain itu ada cafe dan bar, tapi area barnya belum dibuka, jadi ga bisa lihat.

Nama Nishi sendiri merujuk pada lokasi tempatnya yang ada di Tebet Barat, karena nishi mempunyai arti barat dalam Bahasa Jepang.

Tempatnya sendiri terbilang cukup luas, ada semi outdoor juga di area belakang. Kalau ga ke toilet ga tahu ada area itu.

Staf yang ngegreet pas masuk ga ada senyum sama sekali, pas bilang terima kasih juga ga denger ada dibalas. Kalau jadi greeter kudunya murah senyum. Masih ramahan mbak yang di kasir.

Aku pesan strawberry & cream puff sando. Ukuran rotinya cukup besar, isian creamnya enak dan manisnya pas, tapi agak sedikit milky buatku. Strawberrynya ga asem, rotinya juga cukup empuk.

Aku pesan americano, pahit banget kayak burnt gitu Aku tanya beansnya pakai apa, kalau kata mbaknya antara robusta atau house blend. Akhirnya aku habisin diseling sama makan sandonya. Dia ada kasih gula cair terpisah, tapi aku ga pakai.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Nishi Izakaya
Foto Makanan di Nishi Izakaya
Foto Makanan di Nishi Izakaya
Foto Makanan di Nishi Izakaya
Foto Makanan di Nishi Izakaya
Foto Makanan di Nishi Izakaya
Foto Makanan di Nishi Izakaya
Foto Makanan di Nishi Izakaya

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Nishi Izakaya

(Jepang)

Jl. Tebet Barat Dalam Raya No. 16, Tebet, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.5
Suasana:3.7
Harga:3.5
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1886 Makasih