Review Pelanggan untuk Maxx Coffee

sukses mencairkan suasana...

oleh yudistira ishak abrar, 23 Desember 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.6
1 2 3 4 5
1 2 3 4 5
1 2 3 4 5
1 2 3 4 5
1 2 3 4 5
Foto Makanan di Maxx Coffee
Foto Makanan di Maxx Coffee

Maxx Coffee hadir di Cibubur Junction dengan area yang cukup luas. Letaknya berada tepat disebelah pintu lobby utama. Fasilitasnya lengkap dengan desain interior bergaya modern minimalis. Warna-warna teduh cenderung gelap seperti hitam, abu dan kayu, membuat suasananya terasa hangat. Cocok buat kamu yang ingin bicara serius sama pasangan, karena kondisinya engga terlalu rame. Udah gitu pelayanan disini juga oke, jadi saya merasa dilayani dengan baik dan cepat.

Caramel Machiatto (Rp.42.000,-) segelas kehangatan yang mencairkan suasana dengan sentuhan manis sirup karamel yang bertemu balutan espresso juga susunya. Belum pernah ngerasain minuman ini di outlet Maxx Coffee manapun, dan ternyata rasanya lumayan juga sih, meski dalam tingkatan ketebalan yang medium.

Blueberry Muffin (Rp.32.000,-) kue muffin dengan taburan blueberry dibeberapa bagian. Teksturnya empuk dan tersaji hangat karena dimasukan kedalam oven terlebih dahulu, sesaat sebelum disajikan. Blueberry nya agak leleh karena suhu panas, jadi memberikan sensasi manis mirip karamel yang alami...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Maxx Coffee
Foto Makanan di Maxx Coffee
Foto Makanan di Maxx Coffee
Foto Makanan di Maxx Coffee
Foto Makanan di Maxx Coffee
Foto Makanan di Maxx Coffee
Foto Interior di Maxx Coffee
Foto Makanan di Maxx Coffee

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Maxx Coffee

(Kafe)

Cibubur Junction, Lantai Ground
Jl. Jambore, Cibubur, Jakarta Timur


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.9
Suasana:4.1
Harga:3.4
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4604 Makasih