Review Pelanggan untuk Coco Ichibanya

Creamed Chicken Omelette Curry

oleh Velvel , 30 Juni 2023 (1 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Coco Ichibanya

Creamed Chicken Omelette Curry

Foto Interior di Coco Ichibanya

Coco Ichibanya adalah restoran kari yang berasa dari Jepang. Mereka memiliki outlet yang tersebar di beberapa negara, salah satunya di Jakarta, Indonesia.

Kami mengunjungi outlet mereka di Mall Kelapa Gading. Restoran ini juga nyaman untuk dine in. Coco Ichibanya menyajikan nasi kari dengan berbagai topping, seperti daging ayam, sapi, seafood, sosis, keju, omelet, dan sayuran.

Gue cobain Creamed Chicken Omelette Curry (Rp 75.000,-). Ada beberapa pilihan pedasnya, mulai dari mild, standard, level 1 - 5. Gue coba yang level 3. Rasanya juga ga pedas karena rasa pedasnya berasal dari lada. Menu ini terdiri dari nasi putih yang dibalut dengan omelet yang lembut, disajikan dengan kari, daging ayam dengan saus krim. Perpaduan kari dan krimnya ini cocok dan memberikan rasa yang enak. Recommended!

Foto lainnya:

Foto Interior di Coco Ichibanya

Menu yang dipesan: creamed chicken omelette curry

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!

Informasi

Coco Ichibanya

(Jepang)

Mal Kelapa Gading 3, Lantai 3, Food Temptation
Jl. Kelapa Gading Boulevard, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.3
Suasana:4.0
Harga:3.7
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Velvel

Alfa 2023

950 Review

376 Makasih