Review Pelanggan untuk Soto Betawi Ibu Oneng

Tumben ada Soto Betawi

oleh Gregorius Bayu | ig: exploresto, 15 Januari 2018 (hampir 7 tahun yang lalu)

3.4
Foto Makanan di Soto Betawi Ibu Oneng

Mengingat ini sepertinya adalah satu - satunya warung soto Betawi yang aku temui di Bandung (atau seumur hidup yah?), jadi sepertinya juga warung ini menjadi warung yang paling aku ingin kunjungi di sekitaran Cisitu ini.
Akhirnya, pagi ini, "mimpi" sederhana itu pun tercapai. Sarapan pembukaku menjelang semester 5 ini akhirnya adalah sebuah soto Betawi (YEAH!)
Namun ada hal aneh, Harganya 15k... "Bukannya tahun lalu 14k yak?" Demikianlah pertanyaanku.. Tapi, yaudahlah ya.. hehe rasanya enak kok. Namun sejujurnya dengan harga 15k aku mengharapkan porsinya lebih banyak hehe..
Overall, sepertinya apabila cuaca sebuah pagi sedang hujan, soto ini bisa menjadi opsi sarapan terbaik... Selamat mencoba!

Menu yang dipesan: Nasi + Soto Betawi

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Soto Betawi Ibu Oneng

(Indonesia)

Kedai Bunda
Jl. Cisitu Lama No. 31, Dago Atas, Bandung


Rata-rata: 3.4
Rasa:3.0
Suasana:4.0
Harga:4.0
Pelayanan:3.0
Kebersihan:3.0

Reviewer:

Foto Profil Gregorius Bayu | ig: exploresto

Alfa 2023

2777 Review

818 Makasih