Review Pelanggan untuk Colette Lola
Kopi dan Dessert yang Bikin Betah Berlama-Lama di Colette & Lola
oleh 08_points , 15 November 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)
Table
Long Black dan Chocolate Angel
Aku kemari bukan tanpa alasan. Kebetulan, Colette & Lola yang menawarkan berbagai dessert iconic itu menjadi titik bertemunya aku dengan kawan-kawanku untuk merayakan sesuatu yang spesial.
Waktu itu sudah malam. Hujan turun di area Senopati, di mana warung dessert itu berada. Aku sampai terlalu awal. Kawan-kawanku masih sibuk di tempat lain. Secangkir Long Black hangat dan sepotong Chocolate Angel pun sengaja kupesan untuk menemani diri yang tengah menanti kawan-kawan sampai di sana.
Kebetulan, di bulan November itu sedang ada promo. Secangkir Long Black panas dan sepotong Chocolate Angel yang kupesan hanya dihargai Rp50.000,00. Jika tidak sedang promo, biaya yang harus kubayarkan lebih dari Rp50.000,00. Aku sedang beruntung!
Sengaja kuciptakan paradoks. Kopi yang kupesan memiliki rasa yang cenderung tawar alias agak pahit. Meski begitu, terasa agak asam pula kopinya. Sementara itu, kue bertekstur lembut yang kupesan cenderung terasa manis cokelat.
Perbedaan rasa bukanlah hal yang buruk. Justru aku sangat menyukainya! Perbedaan rasa kopi dengan kue yang berpadu di lidahku tidak bikin bosan dan bisa membuatku betah berlama-lama di Colette & Lola. Jika sama-sama manis, lama-kelamaan bisa terasa enek.
Kopi dan kue itu tidak habis dalam sekejab. Bahkan ketika kawanku sudah sampai, masih ada sedikit sisanya. Sengaja kunikmati perlahan biar lidah ini bisa mengecap enaknya rasa kopi dan kuenya lebih lama.
Rasanya masih terbayang sampai sekarang. Aku pun ingin kembali menikmati kopi dan kue dari Colette & Lola atau mungkin minuman dan dessert lainnya? Apa pun itu, semoga saja ada promo lagi.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Chocolate Angel, Long black
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Toko Kue,Kafe)
Reviewer: