Review Pelanggan untuk Libby Brownies

Panna Cotta Enak Yang nggak cukup 1

oleh Resy Alifiyanti, 16 April 2017 (hampir 8 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Libby Brownies
Foto Interior di Libby Brownies

Nah yang cari tempat buat nyemil-nyemil cantik, atau nyemil yang manis-manis, Libby termasuk tempat yang enak. Cafe di lantai 2 dan suasanya nyaman banget ada bagian outdoor juga, semacam balkon. walaupun tempatnya nggak luas, tapi nyaman menurut ku.

Aku nyoba 2 menu di sini,
1. Mango Peach Panna Cotta (25k kalau nggak salah, rada lupa ahaha)
sebenarnya ada beberapa rasa buat panna cotta, tapi lagi pengen yang seger. Buat yang suka menu desserts tapi nggak terlalu manis (Nah gimana loooo) ini bisa di coba, rasanya nggak eneg dan nggak terlalu manis. Apalagi potongan buah peachnya seger banget. Rasanya nggak cukup 1 makan ini.

2. Kue Blueberry (yang ada di foto), maaf lupa namanya harga 45k
ukuran nggak terlalu besar, jadi masih bisa kalau dimakan sendiri atau ramai2. Ini rasa berrynya enak lah~~~ yang aku suka, pada dasarnya kue di sini nggak terlalu manis-manis banget. Selain rasa blueberry, ada rasa semacam kue kacang dan remahan roti gitu.

Harga kue di sini juga beragam, dan nggak terlalu mahal juga, ada cookies 15k. dan beberapa kue lainnya.. Yang cari tempat tenang bisa deh nyoba tempat ini.

PS: Nggak semua Libby di Surabaya ada cafenya.

Foto lainnya:

Foto Interior di Libby Brownies

Menu yang dipesan: Panna Cotta

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Libby Brownies

(Kafe)

Jl. Raya Darmo No. 94, Tegalsari, Surabaya


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:5.0
Harga:4.0
Pelayanan:3.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Resy Alifiyanti

112 Review

131 Makasih