Review Pelanggan untuk Chong Qing Hot Pot
Chong Qing Hot Pot buka cabang terbaru di Gading Serpong dengan tempat yang spacious dan nyaman. Semua waitersnya friendly dan servicenya excellent!
Gw dan temen gw makan ber2, untungnya dia bawa Student Card dan ternyata dapet diskon 20% loh! Lumayan bangettt!
Kita mesen Meat Platter (IDR 248,000) yang terdiri dari Rib Eye 300 gram dan 10 pieces Enoki Beef Roll, disajikan di tatakan kayu besar yang mengelilingi soup potnya. Untuk Soupnya kita milih Mixed Soup (IDR 138,000), bisa milih 2 jenis Soup, pilihan jatuh kepada best seller Soup yaitu Mala Traditional Soup dan 8 Hours Chicken Bone Broth Soup. Pas makan, kedua Soup tersebut gw campur dan ditambahin sama homemade dipping sauce. SO SO SO GOOD!
Gak afdol kalo cuma makan Daging aja hahaha! Menu lain yang kita pilih adalah:
- Meat Ball Platter (IDR 72,000)
Terdiri dari 8 pieces of Prawn Ball, Beef Ball, Fish Ball, dan Quail Egg Ball. Bakso-Baksoan ini bukan frozen tapi homemade, super kenyal super tastyyy!
- Crispy Beancurd Roll (IDR 48,000)
Menu wajib kalo makan hot pot! 6 pieces of Kulit Tahu yang digulung dan berukuran jumbo. Chewy and delishhh!
- Enoki (IDR 28,000)
Walaupun udah ada Enoki Beef Roll tapi mesen Enokinya aja adalah suatu kewajiban! My favourite Mushroom of all!
- Homemade Noodle (IDR 32,000)
Mie tipis yang terdiri dari 3 gulungan dengan tekstur yang kenyal dan lembut. Yummm!
- Mini Bok Choy (IDR 28,000)
The best Veggie buat makan hot pot! Fresh dan krenyes-krenyes!
- Hot Tea (IDR 18,000)
Tea dengan gelas yang besar dan refill loh! Disajikannya masih tawar, tinggal minta gula cair kalo mau manis.
Overall super puas makan disini! Rasanya enak, servicenya excellent, tempatnya nyaman, emang rada pricey yet worth the taste!
Foto lainnya:
Harga per orang: > Rp. 200.000
Informasi
(China)
Reviewer: