Review Pelanggan untuk Lumpia Jakarta
Lumpia Saus Kacang
oleh Ika Nurhayati, 20 Oktober 2018 (6 tahun yang lalu)
Kalau suka lumpia dengan saus kacang, di sini tempat yang tepat untuk mendapatkannya. Untuk harga 13 ribu rupiah per potong, lumpia goreng maupun basah--isi sayur termasuk taoge, tofu, ayam, udang--potongannya besar dan sudah cukup mengenyangkan.
Rasa lumpia lumayan enak dan yang paling saya suka, bisa menyiram saus kacang sesukanya ke atas lumpia. Pesan untuk bawa pulang pun, saus kacangnya tetap berlimpah.
Lumpia Jakarta juga jual aneka chinese food, seperti fuyunghai dan ayam tim pesanan teman. Dua hidangan ini rasanya juga oke.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: