Review Pelanggan untuk Burgerizo
kedai burger yang engga bisa dianggap remeh...
oleh yudistira ishak abrar, 07 Agustus 2020 (4 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Baru juga abis nyoba burger pinggir jalan yang engga boleh diremehin di Jalan M. Yusuf Raya, eh udah muncul lagi aja nih tempat burger lain yang berada di jalan yang sama. Nama kedai burger ini adalah Burgerizo. Namanya juga kedai, jadi ukurannya mungil dengan tempat duduk seadanya. Bangunan dicat hitam dengan logo terpasang pada sebuah neon sign dibagian ujung dan juga dibagian depan sejajar dengan meja tempat pengunjung menunggu pesanan atau sekedar makan di tempat.
Menunya hanya ada dua yaitu burger dan hotdog, baik ala carte maupun dalam bentuk paket dengan kentang dan minuman. Sayang saat mampir menu paketnya engga ready begitupun dengan hotdog. Alhasil saya memesan dua jenis burger yaitu Classic dan Burgerizo. Burger Classic (Rp.25.000,-) berisi beef patty, selada, bawang bombay, selembar keju dan Burgerizo sauce. Sausnya mirip blackpepper jadi hangat pedes tapi engga yang terlalu strong. Selain itu juga ada sensasi rasa manis-manis gurihnya. Wah burger pinggir jalan ini engga bisa dianggap remeh.
Nah kalo si Burgerizo (Rp.30.000,-) masih sama dengan burger sebelumnya, hanya kalo yang ini ada tambahan telor ceplok didalamnya (ya mirip nasi goreng gitu ya, kalo yang special mah pake telor) tekstur rotinya empuk dengan olahan daging sapi yang smokey dan berasa gurih dilidah. Selada, keju, telor, menyatu dalam tiap gigitan bersama dengan saus khas mereka yang engga creamy tapi sedikit cair. But overall, rasanya engga kaleng-kaleng lho...
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: