Review Pelanggan untuk Malar Coffee

Bakalan rame nih

oleh Della Ayu, 09 September 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.2
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee

Mengunjungi coffee shop baru di Tebet, namanya Malar Coffee.

Kalau mau hopping ke tempat yang lagi hits dan mau ngambil ambience kosong ya mau ga mau pagi pas jam buka, harus weekday juga karena kalau weekend biasanya akan tetap kalah pagi dengan geng sepedašŸ¤£

Lanjut ke coffee shopnya, Malar Coffee ini spacenya lumayan luas, ada indoor, outdoor dan lantai 2 semi rooftop juga. Lumayan nyaman untuk WFH dibagian indoor, dan asyik juga nongkrong dibagian outdoor jadi lengkap.

Selain Malar Coffee, disini juga ada beberapa tenant makanan lain (pempek, steggo dll) yang bukanya agak siangan.

Aku kesini cobain Es Mangga Manalagi, rasanya enak. Bukan tipe jus mangga yang kental jadi cukup ringan. Rasa manisnya pas juga. Aku belum cobain kopinya karena belum sarapan hihi.

Dari segi pelayanan juga aman kok, baristanya cukup ramah dan cepat juga buat minumannya. Kalau fasilitas lengkap, parkiran tersedia luas, wifi aman, mushola ada dan kamar mandi juga disediakan.

Foto lainnya:

Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee
Foto Makanan di Malar Coffee
Foto Interior di Malar Coffee

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Malar Coffee

(Kafe)

Jl. Tebet Barat IV No. 11, Tebet, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.0
Suasana:4.1
Harga:4.0
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Della Ayu

Alfa 2022

1332 Review

725 Makasih